Menu

Gak Lagi 'Dicicil', 4 Member BTS Umumkan Siap Wamil dalam Waktu Dekat! ARMY Baik-baik Saja Kan?

22 November 2023 17:35 WIB
Gak Lagi 'Dicicil', 4 Member BTS Umumkan Siap Wamil dalam Waktu Dekat! ARMY Baik-baik Saja Kan?

Dari kiri ke kanan: RM, Jimin, V, dan Jungkook BTS (X/ soompi)

HerStory, Jakarta —

Dikabarkan keempat member boyband ternama asal Korea Selatan, BTS yakni RM, Jimin, V, dan Jungkook akan segera menyusul ketiga member BTS lainnya untuk menjalankan tugas wajib militer dalam waktu dekat.

Pengumuman persiapan keberangkatan wajib militer keempat member BTS disampaikan secara resmi oleh pihak agensi BIGHIT Music melalui postingan di laman komunitas penggemar Weverse.

Mengutip dari Soompi pada Rabu (22/11/2023), berikut isi surat pernyataan resmi dari pihak BIGHIT Music mengenai rencana wajib militer keempat member BTS.

“Halo, ini BIGHIT Music. Kami ingin memberitahukan kepada para penggemar bahwa RM, Jimin, V, dan Jungkook telah memulai proses pendaftaran wajib militer,” ungkap pihak agensi.

Mereka melanjutkan, “Keempat anggota tengah mempersiapkan diri untuk memenuhi tugas wajib militer mereka. Kami akan membagikan informasi lebih lanjut pada waktunya nanti.”

Pihak agensi juga meminta dukungan para penggemar untuk RM, Jimin, V, dan Jungkook hingga mereka sukses menjalankan tugas wajib militer dan menyelesaikannya dalam keadaan aman dan sehat.

Baca Juga: ARMY Merapat! BSTARVERSE: Pameran Imersif BTS Pertama di Indonesia

Baca Juga: Mendadak Jadi Tren Boyband, Ini Lirik Lagu Attack On Bangtan Milik BTS yang Asyik Banget untuk Joget di TikTok!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan