HerStory, Jakarta —
Beauty, sarapan merupakan hal yang penting sebelum memulai aktivitas. Karena waktu pagi hanya sedikit karena banyak pekerjaan menunggu, apalagi untuk Moms yang memutuskan jadi working Moms sehingga selain urus pekerjaan rumah, kamu harus pekerjaan di kantor.
Nah, biar pagi-pagi gak keteteran, kamu bisa siapkan menu sarapan dari malam dan paginya tinggal menghangatkan saja. Salah satu menu yang bisa Moms masak dari malam adalah nasi bakar isi ayam suwir kemangi, cusss Moms simak resepnya dari Mira Razanna berikut ini.
Bahan-bahan:
- 300 gram ayam
- 2 mangkuk nasi putih
- Daun pisang untuk membungkus
Bumbu Halus :
- 6 buah cabe merah
- 10 buah cabe rawit
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah kemiri
- 3 buah daun jeruk
- 1 ikat daun kemangi
- Secukupnya garam, gula dan kaldu jamur
Cara Membuat:
- Moms bisa bikin suwir kemangi dengana melihat resep berikut ini https://herstory.co.id/read104844/resep-ayam-suwir-pedas-kemangi-menggugah-selera-makan
- Siapkan daun pisang yang sudah dibakar sebentar supaya mudah di bungkus, potong sesuai selera. Letakkan 1 centong nasi atau sesuai selera.
- Masukkan 2 sendok ayam suwir kemudian bungkus rapat dan beri tusuk lidi kedua ujungnya. Lakukan sampai habis.
- Panaskan teflon, beri sedikit minyak. Bakar nasi di atas teflon hingga wangi dan berubah warna.
- Setelah matang, sajikan selagi hangat.
Nikmat banget menu ini walaupun hanya pakai nasi putih saja karena wangi daun kemangi yang khas.
Baca Juga: Bisa Jadi Ide Menu Akhir Tahun, Ini Resep Sego Bakar Jamur Kemangi Jika Bosan dengan Daging, Cicip dan Dijamin Ketagihan!
Baca Juga: Unik Banget, Bikin Yuk Moms Nasi Goreng Bakar ala Rumahan, Rasanya Enak Banget Lho