Menu

Anak Bungsu Maia Estianty Asyik Rajut Asmara, Dul Jaelani dan Tissa Biani Romantis Naik Becak di Jogja

01 Desember 2023 23:35 WIB
Anak Bungsu Maia Estianty Asyik Rajut Asmara, Dul Jaelani dan Tissa Biani Romantis Naik Becak di Jogja

Dul Jaelani dan Tissa Biani (Instagram/tissabiani)

HerStory, Jakarta —

Anak bungsu Maia Estianty, Dul Jaelani terlihat sangat asyik merajut cinta dengan kekasihnya, Tissa Biani dengan jalan-jalan sekitar Yogjakarta. Padahal, sang kekasih diketahui tengah sibuk mengisi acara Jogja-NETPAC Asian Film Festival.

Hal tersebut diketahui dari unggahan foto di Instagram pribadinya. Artis yang turut membintangi series Gadis Kretek itu mengajak Dul naik becak.

"Alhamdulillah, setelah sekian lama bisa melepas rindu dengan kampung halamanku bersama wong Suroboyo

setelah acara @jaffjogja," tulis Tissa di caption fotonya.

Dengan menggunakan becak Tissa mengajak Dul mengunjungi beberapa tempat di Jogja. Dalam foto mereka tampak menikmati jalan-jalan tersebut walau hanya menggunakan becak.

Mereka pun terlihat menikmati bisa jalan-jalan bersama. Di beberapa lokasi yang dikunjungi mereka tak lupa mengabadikannya dengan berfoto bersama.

Baca Juga: Pernah Gagal Rumah Tangga, Maia Estianty Kasih Al El Dul Peringatan Keras Sebelum Menikah: Selesaikan Hidup Kalian Dulu!

Baca Juga: Gandeng Tissa Biani, Bobo Luncurkan Koleksi Oki Nirmala dan Meet & Greet di Bobo Funfair 2024, Simak Keseruannya Yuk Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.