HerStory, Jakarta —
Lumpia rebung asal Semarang memang tak perlu diragukan lagi kenikmatannya. Gak perlu pergi jauh ke Semarang untuk menikmati kelezatan camilan satu ini, kamu bisa mengolahnya sendiri di rumah lho Moms!
Namun, karena bau yang khas dari rebung, mengolah lumpia Semarang memang perlu ketelatenan. Tapi tenang saja! Kamu bisa mengakalinya dengan merendam dan peras rebung dengan air garam untuk mengurangi rasa dan aroma khas.
Penasaran gimana resepnya? Simak yuk ulasannya!
Bahan
Bahan isi
- 3 siung bawang putih, iris
- 3 siung bawang merah, iris
- 200 gram udang kupas, cincang kasar
- 1 butir tleur, kocok lepas
- 250 gram rebung, iris korek api
- 1 sdt kecap asin
- 1/2 sdm kecap manis
- 1 sdt saus tiram
- 1 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 2 sdt gula pasir
- 3 batang daun bawang kecil, iris
- 100 ml air
- Minyak goreng untuk menumis
Bahan saus
- 50 gram tauco manis
- 1 siung bawang putih rebus
- 3 buah cabai rawit merah rebus
- 1 sdm gula merah
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm saus tomat
- 1/2 sdm tepung sagu + 100 ml air, larutkan
Cara membuat lumpia rebung tanpa ayam
- Isi: Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan udang, tumis sampai berubah warna, sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan rebung, tumis sampai harum. Masukkan kecap asin, kecap manis, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk hingga rata dan bumbu meresap.
- Ambil selembar kulit, beri isian. Lipat kiri dan kanan, gulung dengan rekatkan putih telur.
- Goreng di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Saus lumpia semarang: Ulek tauco, bawang putih, cabai rawit, garam, dan gula sampai lembut.
- Tambahkan saus tomat dan larutkan tepung sagu. Masak sampai mengental dan sajikan lumpia dengan sausnya.
Baca Juga: Sempat Viral di Sosial Media, Intip Yuk Resep Kembang Goyang Anti Gagal, Renyah dan Gak Lengket
Baca Juga: Sudah Langka, Ini Resep Kue Cucur yang Cocok untuk Camilan Makan Siang!