Ilustrasi lemak perut buncit yang membandel. (Freepik/Edited by HerStory)
Kondisi perut buncit seringkali menjadi masalah bagi banyak orang. Biasanya, perut buncit terjadi karena penumpukan lemak yang berlebihan sehingga membuat tubuh bagian perut terlihat lebih besar.
Tak hanya memengaruhi bentuk penampilan, perut buncit pun bisa menimbulkan risiko pada kesehatan tubuh, lalu bagaimana cara mengecilkan perut buncit yang mudah dan aman.
Kondisi perut buncit ini bisa terjadi karena beberapa kondisi mulai dari lemak yang menumpuk hingga kondisi medis tertentu seperti kehamilan, sembelit (konstipasi), atau penumpukan cairan di perut (asites)
Akan tetapi, jika perut buncit ini disebabkan oleh penyakit tertentu sebaiknya coba untuk periksakan ke dokter.
Seperti melansir dari siloamhospitals.com, berikut ini adalah beberapa tips mengecilkan perut buncit.
Agar perut buncit bisa mengecil yang harus dilakukan adalah dengan melakukan olahraga secara rutin. Dengan berolahraga bisa membantu dalam membakar kalori dan meningkatkan proses metabolisme tubuh supaya banyak lemak yang bisa dijadikan sumber energi serta menurunkan berat badan.
Maka dari itu, untuk mengecilkan perut buncit, kita bisa melakukan olahraga minimal 30 menit dalam setiap hari.
Agar perut tak buncit kita harus membatasi untuk mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung gula. Hal ini karena tubuh bisa menyerap gula dari makanan atau minuman olahan lebih cepat dan membuat kadar hormon insulin meningkat dalam tubuh.
Memang tak dapat dipungkiri, makanan dan minuman manis ini bisa memicu berat badan naik, obesitas, resistensi insulin yang bisa menjadi pemicu penyakit diabetes tipe 2 atau gangguan kesehatan yang lainnya.
Ketimbang mengonsumsi makanan dan minuman olahan, mungkin lebih baik untuk memilih makanan yang mengandung gula alami seperti buah-buahan termasuk apel, mangga dan jeruk.
Tak hanya harus membatasi makanan dan minuman yang manis, penting pula menghindari karbohidrat yang berlebihan agar perut tak buncit.
Pasalnya, makanan yang di dalamnya terdapat kandungan karbohidrat yang sederhana seperti makanan cepat saji atau mengandung tepung bisa membuat penumpukan lemak di tubuh, terutama perut.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel: