Menu

Harganya Murah Meriah, Ikan Gabus Ternyata Punya Manfaat yang 'Mahal', Cuss Intip Moms!

03 Februari 2024 18:00 WIB
Harganya Murah Meriah, Ikan Gabus Ternyata Punya Manfaat yang 'Mahal', Cuss Intip Moms!

Ikan gabus kukus (Cookpad/Ria Mamanya Tata)

HerStory, Jakarta —

Moms, karena kamu sering belanja, kamu pasti tahu jika ikan gabus memiliki banyak sekali nutrisi di dalamnya.

Bahkan, menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter pada 2 Februari 2024, kandungan gizi di ikan gabus tak kalah mentereng dari ikan yang mahal, lho.

"Seperti protein dan asam amino (misalnya glycine), karbohidrat, kalsium, kalium, fosfor, vitamin A, vitamin B2, zat besi, zinc, natrium, asam lemak omega 3, dan sebagainya," jelas dr. Nadia Nurotul Fuadah dikutip Herstory, Sabtu (2/3/2024).

Nah, karena kandungan gizinya sangat tinggi, ikan gabus baik dikonsumsi untuk Moms dan keluarga karena banyak sekali manfaat yang akan didapatkan jika rutin konsumsi ikan gabus.

"ikan gabus memang baik untuk dikonsumsi orang yang habis menjalani operasi (termasuk operasi usus buntu), yakni agar penyembuhan jaringan yang luka berlangsung lebih cepat dan optimal. Selain itu, ikan ini berguna juga dalam meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga menurunkan risiko terjadinya infeksi sekunder pada luka yang rentan menghambat penyembuhannya," jelas dr. Nadia.

Manfaat ikan gabus

Selain itu, ikan gabus pun memiliki banyak manfaat untuk kesehatan lainnya lho, penasaran apa saja? Intip yuk penjelasan dr. Nadia berikut ini.

  1. Menambah stamina
  2. Meningkatkan massa otot
  3. Menguatkan tulang dan gigi, cegah pengapuran.
  4. Menyehatkan mata dan cegah degenerasi makula.
  5. Kontrol tekanan darah, kadar lemak, dan gula darah.
  6. Cegah hipertensi dan serangan jantung.
  7. Optimalkan perkembangan janin, cegah persalinan prematur.
  8. Memaksimalkan tumbuh kembang anak, dan sebagainya.

Semoga informasi ini bermanfaat ya Moms.

Baca Juga: Meski Murah Meriah, Ikan Gabus Kaya Manfaat Lho Moms, Yuk Intip!

Baca Juga: Tips Mengolah Ikan untuk Moms Hamil di Trimester Pertama, Pasti Bermanfaat Banget Moms Karena Janin Butuh Banyak Nutrisi!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan