Menu

4 Pantangan yang 'Haram' Dilakukan Penderita Kanker saat Puasa Menurut Dokter Onkologi, Jangan Dilanggar Ya!

28 Maret 2024 17:35 WIB
4 Pantangan yang 'Haram' Dilakukan Penderita Kanker saat Puasa Menurut Dokter Onkologi, Jangan Dilanggar Ya!

Ilustrasi pasien kanker (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, dr. Budi Harapan Siregar, Sp.B (K)Onk-Konsultan Onkologi Eka Hospital Bekasi lewat keterangan resmi yang diterima Herstory membeberkan 4 pantangan yang gak boleh dilanggar oleh penderita kanker saat puasa.

Nah, menurut dr. Budi, meski dalam Islam memberikan keringanan orang sakit untuk tak puasa, tapi penderita kanker sebenarnya boleh saja mengikuti ibadah puasa selama sudah disetujui oleh dokter yang harus dilakukannya.

Jika sang dokter sudah memberikan persetujuan, maka penderita kanker bisa menjalankan puasa. Tapi ingat, kamu harus mengikuti anjuran yang diberikan sang dokter.

Pastikan kamu konsumsi makanan sesuai rencana diet yang sudah ditentukan ahli gizi agar kebutuhan nutrisi harian kamu pun bisa terpenuhi. Selain itu ada 4 hal yang bisa disebut pantangan oleh penderita kanker, jadi jangan dilanggar ya.

Mengutip dari keterangan dr. Budi, berikut ini 4 pantangannya:

1. Makan makanan mentah

Penderita kanker harus konsumsi makanan yang dimasak hingga matang sempurna. Ini harus dilakukan agar terhindar dari keracunan makanan. Itu karena saat menderita kanker, daya tahan tubuh jadi lemah sehingga rentan terserang virus atau bakteri.

2. Makanan pedas

Beauty, ternyata salah satu efek kemoterapi itu sariawan pada mulut. Maka dari itu kamu harus hentikan makanan pedas agar kondisi mulut kamu tak semakin parah. Selain makanan pedas, kamu harus hindari makanan berminyak saat sahur dan berbuka puasa.

Di sisi lain, makanan pedas pun berbahaya dikonsumsi saat perut kosong karena akan tingkatkan risiko asam lambung.

Baca Juga: Dokter Gizi Beberkan 9 Jenis Makanan yang Dianjurkan Saat Puasa, Dijamin Kebutuhan Nutrisi Harian Bisa Terpenuhi!

Baca Juga: Asam Lambung Naik saat Puasa, Aku Harus Apa?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.