Cara membuat pisang ijo:
- Kukus pisang raja selama 10 menit hingga empuk. Angkat. Kupas. Sisihkan.
- Blender air bersama daun pandan, peras dan saring. Sisihkan.
- Campur Tepung terigu, tepung beras, garam, dan gula pasir. Sisihkan.
- Campur santan, air pandan, dan pasta pandan, didihkan. Angkat. Tuang ke dalam campuran tepung, aduk hingga kalis.
- Tambahkan tepung sagu, uleni kembali hingga rata.
- Bagi adonan menjadi 10 bagian.
- Ambil 1 bagian adonan, pipihkan, isi pisang, bungkus pisang. Lakukan untuk semua bahan.
- Kukus dalam dandang panas selama 15 menit hingga matang. Angkat, biarkan dingin.
Cara membuat bubur sumsum:
- Masukkan semua bahan dalam panci, aduk rata. Masak dengan api kecil.
- Aduk terus sampai mendidih dan mengental. Angkat.
Cara penyajian es pisang ijo:
- Letakkan beberapa sendok bubur sumsum
- Potong pisang hijau dan tata di atas bubur sumsum tadi.
- Beri es serut lalu siram dengan sirup cocopandan.
- Es pisang ijo sudah siap jadi menu takjilmu saat berbuka puasa nanti.
Baca Juga: Beauty, Takjil Bisa Jadi Wadah untuk Membangun Kebersamaan dan Menebarkan Kebaikan, Ini Alasannya...
Baca Juga: Resep Sup Baso Ikan ala Rumahan, Hangat dan Bikin Ketagihan! Cocok Nih Moms untuk Sajian Buka Puasa...