Menu

Permudah Pekerjaan Moms di Rumah, Dyson Perkenalkan Alat yang Bisa Deteksi Bagian Kotor, Dijamin Semua Kotoran Tersapu Bersih!

11 April 2024 20:55 WIB
Permudah Pekerjaan Moms di Rumah, Dyson Perkenalkan Alat yang Bisa Deteksi Bagian Kotor, Dijamin Semua Kotoran Tersapu Bersih!

Dyson CleanTrace™ (istimewa)

Alat Pembersih yang Kurang Efisien

Para Insinyur Dyson memiliki obsesi untuk terus menemukan cara yang lebih baik dalam kegiatan bersih-bersih. Selain melakukan pengujian ekstensif di laboratorium, insinyur kami juga mempelajari perilaku manusia dan kebiasaan pembersihan mereka, serta masalah yang mereka alami di dunia nyata. Mereka telah menghabiskan waktu untuk mempelajari berapa lama pembersihan berlangsung, efektivitas mereka, sudut dan pola vakum dan frekuensi peletakkan mesin selama sesi bersih-bersih. Semua informasi ini menjadi dasar bagi inovasi teknologi floorcare Dyson.

Riset kami menunjukan konsumen sering kali melebih-lebihkan waktu yang mereka habiskan untuk kegiatan bersih-bersih. Sekitar 80% sesi bersih-bersih berlangsung tidak lebih dari 10 menit, tetapi banyak orang mengklaim bahwa mereka menyedot debu selama rata-rata 24 menit per sesi. Selain itu, konsumen pun cenderung membersihkan ruangan secara acak dan tidak efisien. Mereka kerap menyedot area yang sama berulang kali dan melewatkan area lain, menunjukkan perlunya Dyson CleanTrace™.

Dyson Cleantrace™ saat ini belum tersedia di Indonesia. Kunjungi Dyson.co.id atau ikuti Dyson di @dyson_id di Instagram dan TikTok untuk informasi terbaru.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan