Wedang Jahe Cengkeh (Sumber/Istimewa)
Jika kamu mengidap diabetes, tentu saja kamu harus tahu bahwa penyakit itu tak bisa disepelekan. Pasalnya, jika terlambat dilakukan tindakan, diabetes bisa menyebabkan komplikasi dan bisa berbahaya untuk kesehatan tubuh lho!
Menariknya Moms, siapa sangka ramuan jahe ampuh untuk mengontrol gula darah dan mencegah diabetes. Mau tahu bagaimana caranya? Yuk, simak ulasan berikut.
Gula darah dan diabetes ternyata bisa dicegah dengan tanaman jahe. Tanaman rimpang ini memiliki senyawa yang bisa membantu untuk mengontrol gula darah pada tubuh.
Hasil penelitian yang diterbitkan journal Planta Media pada Agustus 2021 mengungkapkan jika jahe mampu mengontrol gula darah dalam jangka panjang. Khususnya pada penderita diabetes tipe 2. Jahe mengandung senyawa gingerol aktif yang dapat membantu meningkatkan penyerapan gula darah ke dalam sel otot tanpa menggunakan insulin.
Ekstrak pada jahe bisa berinteraksi dengan reseptor serotonin pada tubuh untuk membalikkan dampak pada sekresi insulin. Sehingga mampu menurunkan kadar gula darah hingga 35 persen dan meningkatkan insulin 10 persen.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.