Kunyit (Pinterest/Edited by HerStory)
"Namun, jika Anda mendapati efek samping usai mengkonsumsi kunyit, misalnya berupa kembung, mual, muntah, kram perut, diare, nyeri kepala, ruam kulit, dan sebagainya, baiknya Anda hentikan dulu konsumsinya, dan periksalah ke dokter ya," saran dr. Nadia.
Sementara itu, selain menggunakan kunyit, inilah beberapa langkah untuk atasi penyakit asam lambung
1. Periksa ke dokter agar diobati dengan tepat.
2. Makan dengan teratur tapi porsinya kecil, kamu bisa makan 3-4 jam sekali.
3. Makan secara perlahan, kunyah sampai lembut sebelum ditahan.
4. Hindari makanan pedas, asam, berlemak, dan bergas.
5. Aktif olahraga agar perut tak buncit.
6. Tidur cukup, pastikan kamu rileks.
7. Jangan minum sembarangan obat dan herbal tanpa resep dokter.
Semoga informasi ini bermanfaat ya Moms.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.