Menu

Jadi Juara World Barista Championship 2024, Mikael Jasin Bongkar Rahasia Kelezatan Kopi Buatannya: Pakai 20% Arummi Cashew Milk

21 Mei 2024 13:25 WIB
Jadi Juara World Barista Championship 2024, Mikael Jasin Bongkar Rahasia Kelezatan Kopi Buatannya: Pakai 20% Arummi Cashew Milk

Chief Executive Officer (CEO) Arummi Foods, Nacitta Kanyandara bersama Mikael Jasin pemenang World Barista Championship (WBC) 2024 di Busan, Korea Selatan. (Dok. Original HerStory)

HerStory, Jakarta —

Mikael Jasin, barista ternama di Indonesia berhasil memenangkan World Barista Championship (WBC) 2024 di Busan, Korea Selatan setelah sebelumnya menjadi juara 4 di WBC 2019. Kemenangan ini diraih setelah Ia tampil prima mengalahkan 53 kompetitor dari 50 negara.
Pria yang akrab disapa Miki itu mengaku bangga berhasil memenangkan "piala dunia" bagi barista tersebut. Ia berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Banyak sekali perasaan yang saya rasakan saat menjalani kompetisi, apalagi ketika harus melalui dan menghadapi setiap prosesi penjurian dan menunggu untuk dipanggil. Tapi pada akhirnya, semua perasaan dan emosi (saat gagal tahun 2019) tersebut sangat baik untuk saya, membuat saya lebih mengapresiasi setiap proses dan momen pada saat itu. Momen membawa nama Indonesia menang di kancah global”, ujar Mikael Jasin.
Satu hal yang menarik di perhelatan kompetisi berskala global seperti World Barista Championship yaitu terjadi perubahan peraturan mengenai penggunaan susu. Sebelumnya WBC tidak memperbolehkan peserta menggunakan susu non-dairy, lalu pada tahun 2023 World Barista Championship yang dilaksanakan di Athena untuk pertama kalinya mengizinkan peserta menggunakan susu non-dairy seperti plant based milk.
Hal ini, diperkirakan untuk menjawab tren gaya hidup masyarakat global yang semakin sadar akan kesehatan dan mulai beralih dari susu dairy ke susu nabati. Tren ini dapat dilihat dari bagaimana peningkatan konsumsi susu nabati secara global yang terus meningkat dari tahun ke tahun.
Tentu hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh Miki. Pada penampilannya di World Barista Championship 2024, ia menggunakan salah satu produk susu nabati lokal Indonesia, yaitu Arummi Cashew Milk.
Salah satu inovasi yang ditampilkan yaitu campuran 60% susu sapi untuk mendapatkan rasa manis dari laktosa (gula susu), 20% Arummi cashew milk untuk mendapatkan sentuhan rasa gurih dan nutty khas kacang mede serta tekstur yang creamy , dan 20% oat milk yang bercampur dengan cashew milk untuk menyeimbangkan keasaman dari kopi.
Proses pencampuran itu dibuat dengan alat evaporator untuk menghilangkan 20% kadar air agar rasa manis yang didapatkan lebih pekat. Inovasi dengan membuat campuran 3 jenis susu ini diberi nama D.O.A, yaitu dairy, oat, dan Arummi.


“Arummi Cashew Milk memiliki keunggulan seperti rasa gurih dan nutty khas kacang mede sehingga sangat cocok untuk dicampurkan dengan minuman panas ataupun dingin dengan menghadirkan cita rasa minuman yang sangat enak dan unik pada sajian kopi. Tekstur creamy yang hampir mirip dengan susu sapi mampu meningkatkan rasa minuman kopi secara keseluruhan, mempermudah proses frothing sehingga dapat menghasilkan foam yang bagus, halus, shiny, dan glossy," terangnya kepada HerStory dalam acara pers conference di Jakarta pada Selasa, (21/05/2024).
Barista sekaligus Brand Ambassador Arummi itu menambahkan, sebagai pembuat kopi, para barista harus bisa berkembang mengikuti tren yang terus berubah. Inovasi menjadi penting agar tetap bisa menghadirkan ragam pilihan rasa kopi kepada coffee enthusiast.
"Untuk itu, saya mengajak para coffee professional untuk jangan ragu mencoba kreasi dan variasi menggunakan berbagai bahan campuran, salah satunya menggunakan Arummi Cashew Milk yang sangat cocok untuk dicampur dengan kopi. Rasanya yang creamy khas kacang mede membawa kreasi kopi menjadi lebih unik dan to the next level," tutupnya.

Baca Juga: Resep Brownies Espresso Panggang 2 Telur Cocok untuk Jadi Camilan Pecinta Kopi, Jajal Yuk!

Baca Juga: Selain Bikin Deg-degan, Ini 3 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Kopi, Kamu Pernah Ngerasain Juga Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan