Menu

TikTok Spill 3 Hal yang Biasa Beauty Lakukan untuk Promosikan Kuliner Indonesia, Semua Kegiatannya Seru Lho!

23 Mei 2024 17:10 WIB
TikTok Spill 3 Hal yang Biasa Beauty Lakukan untuk Promosikan Kuliner Indonesia, Semua Kegiatannya Seru Lho!

#FoodFestonTikTok Media Briefing (istimewa)

Kampanye #FoodFestOnTikTok ingin mendorong komunitas TikTok dan masyarakat Indonesia untuk tidak hanya mengonsumsi konten tetapi juga aktif berpartisipasi dalam mempromosikan kuliner Indonesia melalui serangkaian kegiatan seru, di antaranya:

1. Berbagi kreasi kuliner lewat konten kreatif

Para pengguna diajak untuk aktif  berpartisipasi dalam mempromosikan lanskap kuliner Indonesia yang beragam, melalui tantangan tagar #FoodFestOnTikTok. Untuk mengikuti tantangan ini, pengguna perlu mengunggah video berdurasi minimal 60 detik ke TikTok dengan menggunakan fitur 'tag lokasi' ('location tagging') dan menyertakan tagar #FoodFestOnTikTok. Tiga kreator dengan konten kuliner paling kreatif berkesempatan memenangkan total hadiah sebesar Rp7,5 juta. Periode tantangan ini berlangsung dari 6 Mei-6 Juni 2024.

2. Kompilasi rekomendasi kuliner autentik

TikTok juga memberikan kemudahan bagi pengguna untuk menjelajahi beragam konten kuliner, salah satunya melalui #FoodFestOnTikTok Hub. Pengguna dapat menemukan rekomendasi kuliner nusantara, kreator kuliner dari berbagai kota di Indonesia, serta restoran yang paling banyak disukai para pengguna di TikTok. Untuk mengakses laman #FoodFestOnTikTok Hub, pengguna cukup melakukan pencarian dengan kata kunci 'Food Fest on TikTok' atau 'Serunya Kuliner'. 

3. Mencicipi langsung kuliner nusantara

Untuk pertama kalinya di Indonesia, TikTok akan menghadirkan festival kuliner bertajuk #FoodFestOnTikTok yang akan berlangsung selama 25-26 Mei 2024 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Didukung oleh Pemprov DKI Jakarta, festival kuliner #FoodFestOnTikTok yang mengangkat tema "Rasa Nusantara" akan membawa kekayaan kuliner lokal yang biasa menyapa para pengguna di laman 'Untuk Anda' untuk dapat dicicipi langsung oleh para penikmat kuliner yang hadir. Nikmati kuliner lokal sajian lebih dari 80 pelaku usaha kuliner dengan lebih dari 20 experience zone, penampilan musik dari Adrian Khalif (@adriankhalif), Stevan Pasaribu (@stevanpasaribu) dan Teddy Adhitya (@teddyadhitya_), serta bincang-bincang kuliner seru bersama kreator kuliner Ivyfeb (@ivyfeb) dan Mgdalena (@mgdalenafofficial).

Baca Juga: Mendadak Jadi Tren Boyband, Ini Lirik Lagu Attack On Bangtan Milik BTS yang Asyik Banget untuk Joget di TikTok!

Baca Juga: Buntut Kasus Selingkuh Heri Horeh, TikToker Riyuka Bunga Minta Suami Angkat Kaki dari Rumah: Mendingan Lu Pergi Dah!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah