Ibu hamil. (Freepik/senivpetro)
Moms, apakah kamu sedang hamil? Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, pada Moms hamil wajar terjadi karena adanya perubahan hormon dalam tubuh. Hal itu bisa dibilang tak berbahaya dan akan membaik dengan sendirinya seiring usia kandungan Moms.
"Meski begitu, ada juga kondisi lain yang bisa membuat keluhan Anda muncul lebih berat, misalnya hiperemesis gravidarum, hamil anggur, GERD, gastritis, malabsorpsi karbohidrat, penyakit Crohn, gangguan hati, kolitis ulseratif, vertigo, gangguan ginjal, gangguan psikis, dan banyak lagi yang lainnya," tutur dr. Nadia.
Maka dari itu, Moms sebaiknya tak membiarkan begitu saja dan membiarkan tak makan karena merasa mual dan muntah. Hal itu bisa dampak serius, karena ditakutkan akan memengaruhi perkembangan janin anak karena tak mendapatkan pasokan nutrisi yang cukup.
"Anda pun akan merasa lemas, sulit fokus, pandangan kabur atau gelap, sering mengantuk, dan muncul banyak lagi keluhan lainnya akibat tidak makan seharian," tutur dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter.
Dokter Nadia pun menyarankan untuk Moms periksa ke dokter dan coba mengatasinya mandiri dengan cara berikut ini.
1. Tetap makan walau sedikit (3-5 suap) asal sering setiap 3-4 jam sekali.
2. Selagi masih mual, jangan dulu konsumsi makanan yang terlalu pedas, tinggi kadar gas dan seratnya, makanan yang terlalu berlemak, dan minuman mengandung kafein serta susu sapi.
3. Variasikan jenis makanan kamu dan buatlah suasana makan yang menyenangkan agar suasana makan yang menyenangkan agar nafsu makan membaik.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.