Menu

Dorong Pelaku Ekraf Optimalkan Pasar Digital, Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2024 Digelar di 4 Kota! Ada Kotamu Salah Satunya Gak?

23 Juni 2024 14:48 WIB
Dorong Pelaku Ekraf Optimalkan Pasar Digital, Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2024 Digelar di 4 Kota! Ada Kotamu Salah Satunya Gak?

Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2024 (Istimewa)

“Belum pernah ikut acara pameran semeriah ini. Keren banget no debat. Pengalaman yg berkesan ketika produk di beli Pak Sandi dan dipakai itu yang juga di buru dan dibeli para pengunjung mall atau yang melihat postingan IG saya”, aku Rinie.

Secara umum memang para peserta Pameran AKI merasakan dari networking dan materi selama pameran. 

Seperti pengakuan Agus Hasanudin, owner BAMBU CRAFT dari Banten yang mendapat exposure serta network baru saat di pameran. 

“Setelah pameran kami produksi 700 buah peci anyaman bambu untuk kegiatan Pemda Kabupaten.Tangerang untuk menjadi bagian dari icon di seragam ASN,” kata Agus. 

Bagi Lina, owner SANRAH FOOD, Pameran AKI 2024 sangat membantu para UMKM untuk lebih maju dan berkembang, karena membuka kesempatan dan peluang bagi para UMKM memperluas jaringan sosial dan penjualan.

“Apalagi kami diberikan fasilitas yang sangat cukup, acara yang menarik, dan ilmu yang bermanfaat yang bisa kami terapkan di pengembangan bisnis kami kedepannya, terangnya.

Dalam setiap hari akhir Pameran AKI 2024, akan diumumkan 3 finalis di tiap kota yang akan mewakili untuk disertakan dalam Malam Puncak AKI 2024 di Jakarta. 

Berikut daftar finalis di Pameran Aki 2024 Tahap 1;

Finalis AKI Bekasi

Juara 1:@indahssuciati

Juara 2:@brilianto_officials

Juara 3:@najua.bellabaric

Finalis AKI Singkawang

Juara 1:@qaraa.id

Juara 2:@satriani_keramik

Juara 3:@siengkong.idn

Finalis AKI Serang

Juara 1:@sincerefoods

Juara 2:@saripati_laer

Juara 3:@aramaraofficial

Finalis AKI Ternate

Juara 1:@ifamoy

Juara 2:@putadinokayangan

Juara 3: Mayana ecoprint 

Baca Juga: Sandiaga Uno Hadiri Malam Puncak AKI 2024 Sambil Kenang Perjalanan 4 Tahun Apresiasi Kreasi Indonesia

Baca Juga: Majukan UMKM ke Pasar Global, Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia Makin Heboh Dihelat di Beberapa Daerah!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan