Press Conference Pagelaran Sabang Merauke yang dipersembangkan oleh iForte dan BCA (Herstory/Ida Umy Rasyidah)
Yura Yunita sebagai Penyanyi yang akan tampil perdana dalam “Pagelaran Sabang Merauke” The Indonesian Broadway 2024 mengungkapkan kegembiraannya turut serta dalam pertunjukan ini, “Pagelaran Sabang Merauke adalah acara yang sejak tahun lalu aku ingin untuk terlibat, aku sangat terinspirasi dan berharap suatu hari bisa menjadi bagian dari acara yang luar biasa ini. Jadi, ketika kesempatan itu akhirnya datang, aku sangat antusias. Dalam pagelaran ini, diantaranya aku akan berperan sebagai biduan Sunda yang menghibur para penonton, serta sebagai Putri Papua. Semua peran yang aku mainkan sangat berarti karena aku bisa membawa unsur tradisional dari berbagai budaya yang berbeda ke atas panggung. Aku berharap, melalui peran - peran ini, aku bisa menyampaikan keindahan dan kekayaan budaya Indonesia kepada seluruh penonton, serta menginspirasi mereka untuk terus mencintai dan melestarikan warisan budaya kita."
“Pagelaran Sabang Merauke” The Indonesian Broadway juga identik dengan busana etnik wastra nusantara yang berasal dari berbagai sanggar seni juga rumah mode, dan melibatkan desainer - desainer ternama Indonesia yang tergabung dalam Indonesia Fashion Designers Council (IFDC) salah satunya Ivan Gunawan yang telah terlibat sejak tahun 2022. "Saya merasa terhormat kembali dipercaya sebagai salah satu penata busana untuk Pagelaran Sabang Merauke. Kami bekerja dengan tim khusus untuk riset mendalam tentang keunikan dan originalitas busana daerah yang dikoordinir oleh Era Sukamto. Kami memastikan setiap detail seperti misalnya warna khas daerah terwakili dengan baik. Sebagai salah satu desainer Taufik Bachtiar membantu mengkoordinasi para desainer dan menetapkan arahan yang jelas. Sanggar Kancil, di bawah pimpinan Tri Anggoro, mendukung dengan pengadaan kostum penari, memilih kain dan aksesoris yang sesuai. Proses ini berlangsung berbulan-bulan, dengan fokus pada detail untuk menciptakan pertunjukan yang spektakuler dan menginspirasi.”
Pagelaran Sabang Merauke digarap secara detil, baik tarian, musik, maupun fashion yang dikerjakan terus menerus selama 1 tahun dan berusaha untuk terus menerus menjadi lebih baik lagi.
Dalam konferensi pers ini, iForte juga memperkenalkan video klip terbarunya dengan lagu "Inspirasi Diri" ciptaan Eross Chandra yang juga dikenal sebagai Gitaris Sheila on 7 dan dinyanyikan oleh Yura Yunita, Yan Joshua, Yuyun Arfah, Batavia Madrigal Singer dan melibatkan pula gitaris muda Abim dan Elpitu. Serta melibatkan Dunung Basuki sebagai lead dari unsur musik tradisional. Lagu ini akan menjadi salah satu lagu di Pagelaran Sabang Merauke yang diharapkan dapat memberikan inspirasi untuk semua penonton pertunjukan ini terutama generasi muda.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.