Menu

Lari Sekaligus Berdonasi Emang Bisa? Run To Care dari SOS Children’s Villages Indonesia yang Ajak Pelari Berbagi Kebaikan dengan Anak-anak

10 Juli 2024 23:30 WIB
Lari Sekaligus Berdonasi Emang Bisa? Run To Care dari SOS Children’s Villages Indonesia yang Ajak Pelari Berbagi Kebaikan dengan Anak-anak

SOS Children’s Villages Indonesia menggelar Run to Care (istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, untuk kamu yang sudah biasa lari dan menjadikan hal itu kebiasaan, mending ikut Run To Care.

Itu karena ajang lari ultra-marathon Run To Care 2024 Bandung-Lembang akan kembali digelar ke titik awal mereka pada 9-11 Agustus 2024. Tahun ini, Bandung

menjadi titik mula perjuangan para pelari demi misi kebaikan #DimulaiDariKeluarga. Run To Care merupakan ajang charity run yang digagas SOS Children's Villages, lembaga nonpemerintah yang fokus pada pengasuhan anak-anak yang telah kehilangan orang tua. Melalui ajang ini, SOS Children's Villages mengajak para pegiat olahraga khususnya lari untuk ambil bagian dalam misi kebaikan demi kehidupan yang lebih baik bagi anak-anak Indonesia.

Pada gelaran 2024 ini, para peserta akan dihadapkan dengan rute 150 KM dari Bandung melalui 5 kota dan kabupaten di Jawa Barat yaitu Kota Bandung, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Subang, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Bandung Barat, untuk mencapai garis finish di SOS Children’s Village Lembang.

Bagi pelari yang tidak bisa mengikuti event secara offline, terdapat pilihan mengikuti acara secara virtual. Baik secara offline maupun virtual akan ada tiga kategori lari yaitu 150 Km, 100 Km, dan Relay 50 Km.

Kasus Penelantaran Anak di Jawa Barat Menjadi Fokus Utama

Kasus penelantaran anak masih menjadi masalah sosial di Indonesia dan tak kunjung teratasi, salah satunya di daerah Jawa Barat. KemenPPPA mencatat sebanyak 22.122 bayi terlantar pada tahun 2019, angka tersebut merupakan yang tertinggi di antara provinsi lain baik di dalam maupun luar Pulau Jawa.

Menanggulangi masalah tersebut pemerintah telah menargetkan penurunan jumlah anak dan bayi terlantar sejak 2019 hingga tahun 2025 mendatang. Meskipun demikian, masih diperlukan upaya penanganan yang sistematis dan terintegrasi serta diperlukan dukungan, dan kerja keras bersama dalam menyelesaikan permasalahan pengasuhan tidak layak pada anak di Indonesia. Maka dari itu, SOS Children’s Villages Indonesia terus berkomitmen memberikan pengasuhan dan pemenuhan hak anak yang #DimulaiDariKeluarga demi mewujudkan Indonesia Layak Anak 2030 dan Indonesia Emas 2045.

Baca Juga: Gaet Tenaga Kesehatan dan Pelatih Olahraga, ISOPLUS RUN 2025 Hadirkan Tanya Ahli dan 21 Days Challenge

Baca Juga: Ini Alasan DiscoveRUN 2025 Bisa Hidupkan Pariwisata dan Ekonomi Lokal Beauty...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan