koleksi dari ESMOD Jakarta Neo Designer Showcase dan Sofie di JF3 (istimewa/edited by Herstory)
Sebagai pionir dalam pendidikan mode di Indonesia, ESMOD Jakarta menjalin kerja sama dengan JF3 tidak hanya untuk memberikan exposure yang lebih besar kepada para mahasiswa dan lulusan ESMOD Jakarta di panggung nasional, tetapi juga untuk mempersiapkan mereka dengan keterampilan praktis yang mereka butuhkan.
Nathalia Gunarian selaku Vice Director Academic menyampaikan "Show pada JF3 yang diselenggarakan oleh ESMOD Jakarta untuk para alumni merupakan ajang yang tepat untuk mengembangkan portofolio mereka. Tema 'Neo Designer' ini mencerminkan komitmen kami dalam mendukung dan mempromosikan inovasi serta kreativitas dari para lulusan kami."
Selain ESMOD, juga ada penampilan yang tak kalah memukau dari desainer Sofie mempresentasikan koleksi "Rebellious Modernism"JF3 Fashion Festival 2024 #20YearsCollaboration. Di balik kesuksesan brand Sofie Design, produk Sofie Design tersedia di butik-butik dan department store eksklusif di berbagai kota besar di Indonesia seperti Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Makassar.
Sofie adalah salah satu desainer secara konsisten berpartisipasi dalam JF3, dengan catatan enam kali telah tampil di panggung bergengsi ini pada tahun 2004, 2006, 2008, 2010, 2011, dan 2014. Karyanya terkenal karena berhasil memadukan elemen oriental dengan sentuhan tradisional Indonesia, seperti balutan selendang, menciptakan harmoni antara keanggunan klasik dan modernitas yang memikat.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.