THE HARVEST Kingdom 20 Year Sweet Fairytale (Herstory/Ida Umy Rasyidah)
Meski ulang tahunnya di bulan Agustus, ternyata rangkaian cara The Harvest Kingdom sudah mulai sejak Mei 2024, lho Beauty. Acara itu diawali dengan kompetisi Junior Chef yang diikuti oleh 2.000 peserta dari seluruh cabang THE HARVEST di 35 kota.
Sementara untuk kategori teen dan senior, ada kompetisi Harvest Day Cake, yaitu lomba membuat kue dengan resep terbaik. Meski sudah dilaksanakan sejak Mei, ternyata penjurian akhir diadakan pada puncak anniversary yang dinilai langsung oleh Chef Devina Hermawan yang merupakan Brand Ambassador Anchor Dairy Food dan Chef andalan di The Harvest.
Saat Beauty memasuki The Harvest Kingdom di Main Atrium Senayan City, kamu akan dimanjakan dengan produk inovasi terbaru berupaa kue, camilan kekinian, dan minuman dari The Harvest yang menggunakan bahan unik dan berkualitas tinggi dengan special promosi sehingga kamu bisa mendapatkannya dengan mudah.
Selain bisa menikmati kue dari seluruh lini usaha The Harvest Group, Beauty bisa menikmati hiburan dari penampilan Friday Noraebang dan Maliq & D'essentials.
Diluncurkan di usia 20 tahun The Harvest, hadirnya Ruby Romantic Collection menurut Edison merepresentasikan ketulusan. Apalagi ruby chocolate itu merupakan sesuatu yang unik berbeda dengan jenis cokelat lainnya.
"Dark chocolate berwarna pekat, rasanya sedikit pahit. White chocolate sedikit ringan, milk chocolate rasanya gurih, tipe keempat ruby chocolate itu warnanya pink romantic, itu warnanya pink bukan pewarna buatan, melainkan dari berry. Tak pakai pewarna dan perasa, merepresentasikan ketulusan di 20 tahun," tutur Edison dikutip Herstory.
Usut punya usut, koleksi Ruby Romantic ini berasal dari cokelat ruby cacao yang berasal dari fermentasi cokelat yang menciptakan warna pink alami tanpa tambahan warna apapun. Rasanya sendiri segar dan manis dan ada hint fruity. Koleksi Ruby Romantic ini tersedia dalam pilihan Ruby Raspberry Cake, Ruby Opera Cake, Ruby minu Cake Set, Ruby Sandwich Sable Cookies, Ruby Yoghurt, dan Ruby Rose.
Beauty harus tahu nih, jika di perayaan The Harvest ini, The Harvest Express dan The Food Chain juga hadir dengan konsep super menarik. The Harvest Express menghadirkan onigiri cake dengan isian red velvet berry, cookie & cream, milk tea boba, dan chocolate hazelnut, ada juga tray cake, bread Boloban series, dan untuk beverage ada macchiato series dengan konsep grab to go.
Sementara untuk The Food Chain yang menaungi Keikpop dan Tanod pun menghadirkan 4 varian cake gaya lunch box, croissant honey ice cream, ubi mozarella dan yang lagi viral, ubi brulee.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.