Salah satu koleksi UNIQLO 2024 Fall/Winter yang hangat tapi tetap stylish (Herstory/Ida Umy Rasyidah)
Koleksi utama dari UNIQLO 2024 Fall/Winter ini menghadirkan dua subtema, Neo-Tradition, dan Neo- Nordic City. Pada subtema Neo-Tradition, ditampilkan deretan inspirasi pakaian musim gugur yang hadir dalam tampilan dan siluet baru serta pilihan padu padan yang belum pernah ditampilkan dari
UNIQLO. Rangkaian koleksi pada subtema ini terinspirasi dari kota Edinburgh yang dinamis, style kota ini sangat khas dalam menampilkan perpaduan sempurna antara tradisi dan hal-hal baru. Dan pada koleksi dalam subtema Neo-Nordic City, koleksi yang dihadirkan terinspirasi dari dinamisnya kota
Stockholm, yang merepresentasikan gaya dan item koleksi musim dingin yang serasi dan multifungsi, baik untuk aktivitas indoor dan outdoor.
Koleksinya sangat kental akan gaya "Hygge", yang secara harfiah memiliki arti kenyamanan, santai, dan relaks, memberi gambaran bahwa sehelai pakaian
meningkatkan value setiap individu lewat gaya yang mereka tampilkan, bukan dipengaruhi oleh tren. Beberapa produk highlight dari kedua subtema ini diantaranya Rok Panjang Panel Denim, Celana Panjang Jeans Lebar, Jaket Blouson Pendek Utilitas, PUFFTECH Jaket Parka, Jaket Parka Seamless Down, dan masih banyak lagi.
Kebutuhan akan pakaian musim dingin tak lepas dari jaket atau pakaian yang memberi kehangatan. Pada koleksi Fall/Winter, koleksi HEATTECH merupakan pakaian berteknologi andalan UNIQLO, lewat inovasi bahan yang menghasilkan pakaian hangat namun ringan dan terasa lembut di kulit.
HEATTECH memiliki tiga varian utama, yaitu HEATTECH Reguler, HEATTECH Extra Warm (1.5x lebih hangat dari HEATTECH Reguler), dan HEATTECH Ultra Warm (2.25x lebih hangat dari HEATTECH Reguler). Pada kesempatan ini, UNIQLO memperkenalkan varian produk baru HEATTECH Cashmere Blend, yang terbuat dari bahan campuran 9hmere, dengan level kehangatan setara HEATTECH Extra Warm, tetapi 30% lebih tipis. Diperkenalkan juga teknologi PUFFTECH. Jaket Parka PUFFTECH diciptakan dari material ultralight yang mampu menahan udara hangat secara efektif sehingga pakaian berbobot sangat ringan namun tetap memberikan kehangatan maksimal.
Peluncuran koleksi UNIQLO 2024 Fall/Winter ini menampilkan deretan pakaian terbaru LifeWear berkualitas tinggi. Pengunjung yang menghadiri area Instalasi UNIQLO 2024 Fall/Winter Collection Preview seakan sedang dibawa mengunjungi art gallery, dengan tampilan display tematik yang memvisualisasikan tema Timeless Tones yang diangkat untuk koleksi musim ini. Barisan army of mannequin berjajar menyambut pengunjung dengan menampilkan rangkaian inspirasi gaya terbaru dari koleksi UNIQLO 2024 Fall/Winter.
Memasuki area berikutnya, suasana perpustakaan yang hangat dengan nuansa kayu yang kental membawa pengunjung untuk menikmati koleksi subtema Neo-
Tradition yang terinspirasi dari mood dan nuansa klasik kota Edinburgh. Lalu disambung dengan area subtema Neo-Nordic City, dimana pengunjung dibawa kedalam dua setting berbeda yang menggambarkan situasi tengah kota dan dan hutan. Memasuki area tengah, pengunjung akan disambut dengan display teknologi PUFFTECH dan HEATTECH. Disebelahnya, terdapat sebuah sudutkhusus yang menunjukkan rangkaian koleksi UT yang akan dihadirkan selama satu musim ke depan, dimana salah satu highlightnya adalah koleksi KAWS+WARHOL yang akan segera diluncurkan akhir Agustus mendatang, disamping koleksi terbaru UT lainnya seperti ONE PIECE, Mickey Stands, Mofusand, UT Peanuts, dan sebagainya. Tak ketinggalan area Modest Wear yang menampilkan warna- warna baru khas Fall/Winter, khusus untuk koleksi modest-friendly di Indonesia.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.