Buah Alpukat (Unsplash/Alina Karpenko)
Beauty, tahukah kamu jika ada penelitian yang menyebutkan jika kandungan minyak dalam alpukat bisa menembus ke dalam mitokondria, yaitu bagian penting dari fungsi sel tubuh yang bisa ubah makanan jadi energi.
Nah, kandungan antioksidan dalam buah dan sayur, seperti wortel atau tomat ternyata bisa blokir radikal bebas, tapi tak mampu tembus ke dalam mitokondria.
Untuk Beauty yang sering nyeri haid coba konsumsi alpukat, itu karena ada kandungan vitamin B6 yang bisa meredakan sindrom prahaid atau pramenstruasi, khususnya nyeri haid.
Alpukat memiliki lebih banyak lutein karotenoid dibandingkan buah lainnya. Lutein bisa melindungi degenerasi makula dan katarak.
Alpukat punya sumber glutathione atau antioksidan penting dalam mencegah penuaan, kanker, dan penyakit jantung.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.