Sandiaga Uno dalam pameran AKI 2024 di Batam (Istimewa)
Diketahui bahwa Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) di Mega Mall, Batam, 2-4 Agustus 2024. Bahkan, acara ini dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno lho Beauty!
Pameran AKI 2024 diketahui berhasil menarik perhatian banyak wisatawan bahkan hingga pembeli dari Singapura dan Malaysia.
Tentu saja hal ini membuat pameran AKI 2024 menjadi ajang promosi produk-produk kreatif lokal ke pasar internasional.
Dalam sambutannya Menparekraf Sandiaga mengatakan bahwa berkat keputusan memindahkan acara ini ke Batam mereka langsung mendapat order dari wisatawan mancanegara seperti dari Singapura juga Malaysia. dan sebagian dari produknya (dalam 3 hari penyelenggaraan) sudah habis terjual.
Hal ini kata Menparekraf Sandiaga, menunjukkan program yang dihadirkan Kemenparekraf/Baparekraf sebagai program yang tepat sasaran, tepat manfaat, dan tepat waktu.
Menparekraf berharap para peserta Pameran AKI Tanjung Pinang bisa memanfaatkan momentum ini untuk meraih pasar eksor.
"Kita ingin produk-produk UMKM Kepulauan Riau ini bisa tampil sebagai andalan kita untuk menambah jumlah ekspor produk-produk ekonomi kreatif kita yang tahun ini ditargetkan mencapai 28 miliar dolar AS," kata Menparekraf Sandiaga.
Pameran turut dihadiri oleh Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf, Muhammad Neil El Himam; Direktur Aplikasi, Permainan, Televisi dan Radio Kemenparekraf, Iman Santosa; serta Kepala Dinas Pariwisata Kepulauan Riau, Guntur Sakti. Pameran ini merupakan bagian dari upaya Kemenparekraf untuk memfasilitasi kolaborasi antara pelaku industri kreatif dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah, swasta, dan komunitas kreatif, guna menciptakan jejaring yang kuat dan mendukung pertumbuhan industri kreatif di Indonesia.
Pameran AKI 2024 Tanjung Pinan menampilkan berbagai produk unggulan dari subsektor fesyen, kerajinan tangan, kuliner, aplikasi, musik, dan film. Total ada 30 peserta yang berpartisipasi, dengan rincian 15 kuliner, 6 kriya, 4 fesyen, 1 aplikasi, 2 musik, dan 2 film.
Produk-produk ini mendapat sambutan positif dari para pengunjung, termasuk wisatawan asing yang tertarik untuk membeli dan membawa pulang sebagai oleh-oleh. Keberagaman produk yang dipamerkan menunjukkan betapa kaya dan kreatifnya para pelaku industri kreatif di Indonesia.
Kesuksesan Pameran AKI 2024 di Batam juga membawa dampak ekonomi yang signifikan bagi daerah sekitarnya. Selain peningkatan pendapatan dari penjualan produk, acara ini juga mendorong pergerakan wisatawan dan konsumsi lokal yang memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian daerah.
"Kami berharap acara seperti ini dapat terus diselenggarakan secara rutin dan menjadi agenda tahunan yang dinantikan, tidak hanya oleh para pelaku industri kreatif tetapi juga oleh masyarakat luas dan wisatawan mancanegara," kata Menparekraf Sandiaga.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.