Menu

Resep Ayam Bakar Kuah yang Endul Cocok untuk Santapan Makan Siang Gak Bikin Ngantuk, Cuss Langsung Jajal Moms!

10 Oktober 2024 09:30 WIB
Resep Ayam Bakar Kuah yang Endul Cocok untuk Santapan Makan Siang Gak Bikin Ngantuk, Cuss Langsung Jajal Moms!

Ayam bakar kuah (Cookpad/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Kuliner ayam bakar kuah sedang menjadi tren di media sosial dan banyak sekali netter yang ingin mencobanya.

Rupanya, menu ini bisa kamu nikmatin di rumah lho Moms! Tanpa repot dan keluar uang untuk pergi ke Malang demi bisa cicipi ayam bakar kuah, cuss langsung bikin sendiri di rumah!

Bahan:

  • 1 kg ayam, potong sesuai selera
  • 2 sdm minyak goreng

Bumbu Marinasi:

  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 6 siung bawang merah, haluskan
  • 3 cm jahe, haluskan
  • 3 cm kunyit, haluskan (atau 1 sdt kunyit bubuk)
  • 2 sdt ketumbar, haluskan
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula merah, serut
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm air asam jawa (opsional)
  • 1-2 buah cabai merah (sesuai selera), haluskan

Bahan Kuah:

  • 400 ml air
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt garam (sesuaikan)
  • 1 sdm air asam jawa (opsional)

Cara Membuat:

  1. Campurkan semua bahan marinasi dalam sebuah wadah.
  2. Lumuri potongan ayam dengan bumbu marinasi hingga merata.
  3. Diamkan selama minimal 30 menit (lebih baik semalaman dalam lemari es).
  4. Panaskan minyak goreng di atas wajan.
  5. Tumis ayam yang sudah dimarinasi hingga berubah warna dan setengah matang. Angkat dan sisihkan.
  6. Dalam wajan yang sama, tambahkan air, kecap manis, saus tiram, kaldu bubuk, garam, dan air asam jawa.
  7. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan masak hingga mendidih.
  8. Siapkan panggangan atau grill pan. Panggang ayam hingga matang dan berwarna kecokelatan, sambil sesekali diolesi kuah agar lebih meresap.
  9. Jika tak ada panggangan, Anda bisa menggunakan oven dengan suhu 180°C selama 30-40 menit.
  10. Setelah ayam matang, sajikan dengan sisa kuah yang dipanaskan.
  11. Nikmati ayam bakar kuah ini dengan nasi putih hangat dan lalapan segar.

Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!

Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan