Ilustrasi wanita sedang menonton film(Freepik/Edited by HerStory)
Dari produser terkenal pemenang Emmy Award, Dick Wolf, serial TV populer yang penuh adegan aksi tanpa henti ini kembali mengisahkan Sersan Hank Voight pimpin Unit Intelijen saat berjuang untuk menjaga kota tetap aman - sekaligus saling mendukung satu dengan yang lain. Tim ini diuji berbagai kejadian tak terduga dengan kepala polisi yang baru dan tantangan menghadapi para penjahat yang tak kenal ampun.
Pecinta anime juga tak akan kecewa, CATCHPLAY+ menghadirkan sederetan serial anime terbaru yang sedang viral seperti Dragon Ball Daima, Dandadan, Sword Art Online Alternative “Gun Gala Online” II, RE. Zero -Starting life in Another World Season 3, Bleach Thousand Year Blood War dan Blue Lock Season 2.
Dhini W. Prayogo, Country Manager CATCHPLAY+ mengatakan, Oktober adalah bulan paling ditunggu bagi para pecinta film dan serial horor. Tahun ini CATCHPLAY+ semakin membuat momen perayaan Halloween para movie lovers semakin seru dan menegangkan. Serial horor terbaik dunia FROM hadir di CATCHLAY+ lengkap mulai dari Season 1, Season2 hingga Season 3 yang stream bersamaan dengan penayangan di Amerika. Ragam konten terbaik termasuk serial anime terbaru juga hadir di bulan ini untuk memastikan para movie lovers khususnya pecinta konten genre horor bisa menemukan destinasi layanan streaming yang paling lengkap dan seru hanya di CATCHPLAY+.
Salah satu keunggulan CATCHPLAY+ adalah pelanggan diberikan kebebasan memilih layanan, berlangganan dan nonton sepuasnya semua konten dalam paket CATCHPLAY+ SUBSCRIPTION atau sewa film blockbuster terbaru tanpa berlangganan (EARLY ACCESS atau SINGLE RENTAL).
Untuk EARLY ACCESS, penonton dapat menyewa satu judul film pilihan terbaru, termasuk yang sedang tayang di layar lebar, mulai dari Rp45.000 per film (belum termasuk pajak). Sementara untuk SINGLE RENTAL, penonton dapat menyewa satu judul film yang baru turun tayang dari layar lebar, mulai dari Rp15.000 per film (belum termasuk pajak).
Untuk SUBSCRIPTION, penonton hanya perlu membayar biaya langganan bulanan sebesar Rp45.000 (belum termasuk pajak) untuk nonton ribuan judul film dan serial unggulan terbaik sepuasnya.
Bagi yang ingin berlangganan CATCHPLAY+ 1 tahun, cukup membayar Rp.188.000 dengan menggunakan kode promo 8tahun.
Pelanggan di Indonesia dapat mengakses layanan CATCHPLAY+ melalui Smart TV, web dan mengunduh aplikasi dari perangkat Android (Google Play) maupun iOS (Apps Store). Langganan CATCHPLAY+ juga tersedia tanpa menambah biaya bagi pelanggan paket internet dan atau paket TV berlangganan tertentu dari Telkomsel, IndiHome, Firstmedia, XL Home, XL Prio, XL Prepaid, AXIS, Indosat HiFi, IM3 dan Tri. Akses berlangganan juga bisa didapatkan pada berbagai e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Blibli dan TIX ID, dan UniPin.
Sebagai bentuk apresiasi kepada para pelanggan setia, CATCHPLAY+ juga menjalin kemitraan strategis dengan Bank Mandiri juga BANK OCBC dengan memberikan program promosi khusus apabila menggunakan Kartu Bank Mandiri atau Bank OCBC.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.