Menu

Waspada! Musim Hujan Melanda, Ini 6 Penyakit yang Bisa Ganggu Kesehatan Tubuh, Hindari dan Atasi dari Sekarang Ya!

14 November 2024 04:30 WIB
Waspada! Musim Hujan Melanda, Ini 6 Penyakit yang Bisa Ganggu Kesehatan Tubuh, Hindari dan Atasi dari Sekarang Ya!

Musim Hujan. (Yns.Plt/Unsplash)

4. Demam tifoid (Tipes)

Demam tifoid disebabkan oleh infeksi Salmonella enterica typhi dan umumnya ditularkan melalui makanan atau air yang terkontaminasi.

Selama musim hujan, sanitasi yang buruk dan air yang terkontaminasi merupakan faktor utama yang berkontribusi terhadap penyebaran penyakit ini.

Gejala penyakit ini adalah demam tinggi, sakit kepala, sakit perut, mual, dan diare. Cara mencegahnya yaitu,  selalu minum air matang atau air kemasan yang terjamin kebersihannya.

Hindari makanan yang tak sehat atau dijual sembarangan. Cuci tangan pakai sabun setelah makan dan sebelum menyentuh makanan.

5. Leptospirosis

Leptospirosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri Leptospira yang banyak terdapat pada urin hewan pengerat seperti tikus dan mencemari air dan tanah.

Penyakit ini sering terjadi selama musim hujan terutama di daerah yang dilanda banjir. Berdasrakan jurnal tentang Corelation Between Climate And Leptospiros Disease In Indonesia: Literature Review, bahwa tingginya curah hujan dan kejadian banjir pada suatu wilayah dapat meingkatkan terpapar penyakit ini. 

Gejala penyakitnya Leptospirosis antara lain, demam, sakit kepala, nyeri otot, dan pada kasus yang parah dapat menyebabkan kerusakan pada hati, ginjal, dan paru-paru.

Adapun cara pencegahannya yaitu, hindari kontak langsung dengan air yang terkontaminasi, terutama saat banjir. Kenakan sepatu bot atau pelindung kaki saat bekerja di daerah banjir. Jaga kebersihan lingkungan dan kurangi keberadaan tikus di rumah kita.

6. Influenza

Influenza merupakan penyakit pernafasan menular yang disebabkan oleh virus influenza yang dapat menimbulkan gejala ringan hingga berat.

Influenza disebabkan oleh virus RNA dalam keluarga Orthomyxoviridae yang dapat menyerang burung, mamalia, dan manusia.

Virus ini menular melalui air liur orang yang terinfeksi yang keluar saat batuk atau bersin. Menurut jurnal Climate Correlation With Influenza Diseases : Literature Review, bahwa tren penyakit Influenza meningkat pada musim hujan dengan kelembaban udara yang sangat rendah.

Gejala utama dari penyakit ini yaitu, demam, batuk, pilek, dan sakit tenggorokan. Adapun cara mencegahnya yaitu, dengan menjaga kebersihan tangan, menghindari kontak langsung dengan penderita Influenza, dan menggunakan masker. 

Musim hujan membawa banyak manfaat, namun juga meningkatkan risiko berbagai penyakit. Penting untuk menjaga kebersihan lingkungan dan diri kita sendiri untuk mencegah penyebaran penyakit.

Dengan melakukan pencegahan yang tepat, kita dapat melindungi diri dan keluarga dari risiko penyakit yang biasa terjadi saat musim hujan.

Baca Juga: Tao Eks EXO Bikin Pembalut Demi Sang Istri yang Jadi Korban Pembalut Daur Ulang, Bucin Abis!

Baca Juga: 5 Manfaat Ajaib Teh Chrysanthemum yang Gak Banyak Diketahui, Beauty Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan