Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Instagram/@rahayusaraswati)
Bukan hanya kariernya saja yang mentereng, Sara pun aktif dalam kegiatan sosial. Tak heran jika Sara memiliki yayasan yang diberinama Parinama Astha atau yang lebih dikenal ParTha. Yayasan ini dibangun sejak tahun 2014. Yayasan ini berfokus pada korban perdagangan orang khususnya perempuan dan anak.
Meski memiliki nama besar keluarga di belakangnya, Sara tetap menjadi wanita berprestasi, lho. Sara memiliki prestasi sehingga mendapatkan penghargaan Woman Leadership Award dari CMO Asia. Selain itu, Sara pun masuk ke dalam daftar Indonesia's 99 most Inspiring Women versi Globe Asia.
Itulah semua tentang Rahayu Saraswati, semoga bisa menginspirasi Beauty semua!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.