Menu

Pilih Termotivasi Daripada Terpuruk, Influencer Amelinda Sanjaya Hadirkan Deodorant Spray Antiperspirant Setelah Dihujat Karena Ketiak Basah

09 Desember 2024 12:20 WIB
Pilih Termotivasi Daripada Terpuruk, Influencer Amelinda Sanjaya Hadirkan Deodorant Spray Antiperspirant Setelah Dihujat Karena Ketiak Basah

Amelinda Sanjaya (istimewa)

NIU Z diproduksi dengan formulasi khusus berupa kandungan Antiperspirant yang dapat mengurangi keringat berlebih, serta persimmon extract untuk mengurangi bau badan tanpa mengiritasi kulit sensitif. Selain itu, adanya kandungan Niacinamide di NIU Z juga dapat digunakan untuk mencerahkan kulit.

“Saya ingin memberikan solusi nyata untuk masalah yang sering dianggap sepele, tapi sebenarnya berdampak besar pada rasa percaya diri. Mengubah stigma menjadi solusi adalah cara saya untuk 'melawan balik' dengan lebih positif," ucap wanita kelahiran 9 Desember ini.

Sebagai content creator, Melinda memanfaatkan platformnya untuk berbagi cerita di balik pembuatan deodoran ini. Pengalamannya membantu dalam mempromosikan produk secara autentik dan membangun kepercayaan konsumen. Dibanderol dengan harga sekitar Rp75.000, produk ini sudah tersedia di e-commerce seperti Shopee dan TikTok Shop.

Melinda tidak berhenti di satu produk saja. Ke depan, ia berencana memperluas lini perawatan tubuh dengan produk-produk lain yang tetap mengedepankan kualitas dan solusi untuk meningkatkan rasa percaya diri.

"Fokus saya tetap pada solusi yang nyata, karena saya percaya bahwa setiap orang berhak merasa nyaman dengan dirinya sendiri. Ketiak basah itu normal, yang penting jangan bau," tutup Melinda dengan penuh semangat.

Baca Juga: 4 Keunggulan yang Diberikan Perspirex untuk Masyarakat Indonesia agar Tak Bau Badan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan