Semen Baturaja bangun program pemberdayaan masyarakat, dapat penghargaan BISRA 2024 (Istimewa)
Pada ajang Bisnis Indonesia Corporate Social Responsibility Awards (BISRA) 2024 yang bertema “Paving The Way Sustainable Business: Innovation CSR”, PT Semen Baturaja Tbk. (SMBR) diketahui meraih penghargaan Silver Champion karena program corporate social responsibility (CSR) unggulan yang dijalankan oleh perusahaannya.
Melalui program SMBR Economic & Education Beefarm, Semen Baturaja dinilai berhasil menjalankan programnya. Penghargaan itu diketahui diterima secara langsung oleh Senior Manager of Corporate Social Responsibility SMBR Gili Aprial Braja di Hotel Raffles, Jakarta, pada tahun 2024.
Gili menjelaskan bahwa anak usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk itu akan terus mengembangkan strategi bisnis yang berkualitas dan berkelanjutan demi bisa memberikan dampak positif untuk lingkungan sekitar sehingga bisa sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs).
Diketahui bahwa program ini berhasil menjalankan pilar ekonomi. SMBR juga bekerja sama dengan Kelompok Tani dan BUMDes Maju Mandiri Laya untuk mengelola budidaya lebah trigona dan mengembangkan bisnis madu.
“Berkat program ini, pada awal bulan Juni lalu, kami bersama BUMDes berhasil melakukan panen madu perdana yang menghasilkan sebanyak 250 ml. Madu yang diproduksi ini dapat dijual dan diberi label oleh masyarakat itu sendiri, yang pada akhirnya memberikan peluang nilai ekonomi bagi mereka,” ujar Gili dilansir dari laman Sumatra Bisnis pada Senin (13/1/2025).
Dengan memanfaatkan lahan kosong untuk menjadi program yang bermanfaat, masyarakat desa diajak untuk berpartisipasi secara aktif bahkan diberikan edukasi untuk pelatihan mengelola madu yang berkualitas.
Di sisi lain, Hariyadi selaku Presiden Komisaris Bisnis Indonesia Group mengatakan bahwa acara BISRA 2024 ini gak cuma memberikan apresiasi perusahaan terhadap program tanggung jawab sosial tapi juga menjadi barometer untuk pemanfaatannya kepada masyarakat.
“Model penyelenggaraan BISRA 2024 didesain sedemikian rupa sehingga dapat menjadi barometer kualitas atas pelaksanaan program-program CSR, sekaligus tolok ukur tentang sejauh mana dan seberapa luas manfaatnya bagi masyarakat dan kehidupan,” ujar Hariyadi dalam sambutannya dalam acara penghargaan BISRA 2024.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.