Menu

5 Makanan Khas Imlek yang Wajib Ada di Rumah Jangan Sampai Ketinggalan, Moms Sudah Coba Mana Saja?

27 Januari 2025 22:00 WIB
5 Makanan Khas Imlek yang Wajib Ada di Rumah Jangan Sampai Ketinggalan, Moms Sudah Coba Mana Saja?

Manisan Segi Delapan (Instagram/mrsmonita.arg)

HerStory, Jakarta —

Gak cuma lezat, dalam suatu acara makanan juga diperlukan untuk membuat suasana lebih menenyangkan. Gak hanya itu saja, beberapa makanan bahkan diberikan makna simbolis terhadap suatu perayaan lho, salah satunya adalah Tahun Baru Imlek.

Pasalnya, beberapa makanan dianggap memiliki makna yang mendalam seperti harapan, keberuntungan, dan kelimpahan untuk tahun yang baru.

Moms penasaran gak sih apa saja makanan khas Imlek yang wajib ada di rumahmu? Simak dan cicipi yuk!

Kue Keranjang

Kue ketan manis ini melambangkan keberuntungan dan kelimpahan. Biasanya dibuat dengan ketan yang dipadatkan dalam bentuk bulat dan disajikan dalam bentuk lapisan.

Siomay

Makanan khas yang terbuat dari adonan daging yang dibungkus dengan kulit tepung dan dikukus. Siomay sering disajikan dengan saus kacang dan sambal.

Yee Sang

Makanan khas dari Singapura dan Malaysia, terbuat dari ikan mentah (biasanya ikan salmon) yang dicampur dengan sayuran dan bumbu-bumbu, kemudian diaduk bersama-sama. Aksi mengaduk makanan ini melambangkan keberuntungan dan panjang umur.

Dumpling

Dumpling atau pangsit ini melambangkan kekayaan, karena bentuknya yang mirip dengan koin emas. Biasanya berisi daging, sayur, atau kombinasi keduanya.

Jeruk Mandarin

Jeruk mandarin dianggap sebagai simbol keberuntungan dan kekayaan. Karena warnanya yang cerah dan bentuknya yang bulat, sering dijadikan sebagai hadiah atau hiasan selama perayaan Imlek.

Nah, itu adalah beberapa makanan khas Imlek yang wajib kamu cicipi karena bisa menjadi simbol harapan baik untuk kedepannya. Semoga bermanfaat ya Beauty!

Baca Juga: Niat Beli Emas Setelah Dapat Angpau Imlek Moms? Cusss Simak Harganya Berikut Ini

Baca Juga: 3 Zodiak Kaya Raya Pemberi Angpao Besar saat Tahun Baru Imlek, Kamu Termasuk Salah Satunya Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan