Menu

7 Tanda Kantor Toxic dan Mulai Gak Sehat, Buru-buru Pertimbangkan Resign Deh!

08 Februari 2025 15:50 WIB
7 Tanda Kantor Toxic dan Mulai Gak Sehat, Buru-buru Pertimbangkan Resign Deh!

Ilustrasi ibu bekerja (MuslimahDaily/Edited by HerStory)

Tingginya Pergantian Karyawan

Jika banyak rekan kerja yang resign atau sering ada pegawai baru yang masuk, bisa jadi ini merupakan tanda adanya masalah yang lebih besar di perusahaan tersebut. Kebanyakan orang akan meninggalkan perusahaan jika mereka merasa tak nyaman atau tak ada kesempatan untuk berkembang.

Perilaku Bullying atau Diskriminasi

Adanya perilaku bullying, diskriminasi, atau pelecehan di tempat kerja adalah indikasi lingkungan yang sangat toxic. Jika kamu atau rekan kerja mengalami hal ini, penting untuk segera mencari jalan keluar, karena ini bisa sangat merusak mental dan emosional.

Kurang Pengakuan

Jika kamu merasa kontribusimu tak pernah dihargai, meskipun sudah bekerja keras dan mencapai hasil yang baik, ini bisa membuat kamu merasa tidak dihargai dan kehilangan motivasi. Sebuah perusahaan yang sehat seharusnya memberikan apresiasi atas pekerjaan karyawannya.

Nah, jika kamu mengalami beberapa hal di atas, lebih baik pertimbangkan lagi kelangsungan kariermu dan biarkan potensimu dihargai di tempat lain. Segeralah cari lingkungan kerja yang lebih sehat agar bisa mendukung keseimbangan hidup. Semangat, ya!

Baca Juga: PMSM dan Binus University Gelar Diskusi Ciptakan Lingkungan Kerja Makin Kondusif dan Bebas Diskriminasi, Gimana Cara Mencapainya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan