Menu

Serok Omzet Rp1 Miliar dalam Sebulan, Ramadan Rhapsody Berdiri Tegak di Tengah Isu Ekonomi Lesu

14 April 2025 20:50 WIB
Serok Omzet Rp1 Miliar dalam Sebulan, Ramadan Rhapsody Berdiri Tegak di Tengah Isu Ekonomi Lesu

Ramadan Rhapsody di Pakuwon Mall Bekasi (Istimewa)

"Justru Ramadan Rhapsody, sekali lagi membuktikan dapat berkontribusi. Ramadan membawa berkah bagi seluruh ekosistem modest fashion. Roda ekonomi akhirnya terus bergulir," tegas Leny Rafael. 

Ramadan Rhapsody memang menjadi magnet bagi pengunjung terutama masyarakat Bekasi, sebab selain menghadirkan fashion show dari belasan desainer ternama, seperti Ariy Arka, Ayu Dyah Andari, Dana, Erdan, Kunce Manduapessy, Lenny Rafael, Rudy Chandra, Yoyok Prasetyo dan desainer lainnya juga tersaji talkshow, workshop, gelaran musik menghadirkan penyanyi kenamaan, sustainable art preview, dan exhibition.

Mengusung tema 'Ramadan in Harmony', Ramadan Rhapsody ingin mengajak para fashion enthusiast menjalin hubungan baik dengan individu maupun kelompok dengan latar berbeda suku, ras, dan agama serta budaya untuk bersama-sama merayakan bulan Ramadan di dalam harmoni.

Pada acara closing ceremony, panggung Ramadan Rhapsody dimeriahkan Fashion Parade dari Batique, Candrika, Champernik, Clue, Coenrad, Djenggala, Fiorellya by Dwee, Hikmat, Leny Rafael, MFMW, Miss Niniek, PS, Rita Batik, Rryni House, Willmich, dan Wina Sadikin. Selain itu, acara semakin meriah saat solis pria kenamaan Ihsan Tarore menyayikan tembang andalannya.

"Harapan kami acara ini akan terus berlangsung dengan tema lebih menarik dan dinanti pengunjung Pakuwon Mall Bekasi," kata Direktur Pakuwon Mall Bekasi Lusiana, menutup acara.

Baca Juga: 50 Desainer Muda Unjuk Gigi di Semifinal IYFDC 2025, Siap Eksplor Karya dan Kentalkan Identitas Lokal!

Baca Juga: UNDP Indonesia Gelar ASEAN Blue Innovation Expo 2025 Demi Sokong Investasi Ekonomi Biru

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan