Menu

7 Hal yang Harus Dihindari Saat Berdebat dengan Pasangan, Pasutri Wajib Tahu!

23 Maret 2021 16:00 WIB
7 Hal yang Harus Dihindari Saat Berdebat dengan Pasangan, Pasutri Wajib Tahu!

Pasangan yang sedang berdebat. (Pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Saat menjalin hubungan, tentu tak luput dari pertengkaran. Bahkan pertengkaran digadang-gadangkan bisa mempererat suatu hubungan lho.

Namun, perlu diketahui bahwa ada beberapa hal yang patut dihindari saat bertengkar dengan pasangan. Hal itu dilakukan demi menghindari perpisahan. Di saat panas, sangat mungkin mengatakan dan melakukan hal-hal yang mungkin menyakiti pasangan. Agar terhindar dari hal itu, berikut adalah beberapa hal yang harus dihindari saat berdebat dengan pasangan:

Jangan Saling Menyalahkan

Ini mungkin lebih mudah diucapkan daripada dilakukan, tetapi lebih baik hindari kondisi saling menyalahkan saat berselisih dengan pasangan. Tak ada gunanya menjadi benar jika itu berarti membuat pasangan marah dan menciptakan ketegangan.

Saat berada dalam perselisihan dengan pasangan, segala sesuatunya akan lebih mudah diselesaikan ketika keduanya bekerja sama untuk mencapai penyelesaian. Penting untuk diingat bahwa meskipun terjadi perselisihan ini, kamu dan pasangan adalah bagian dari tim yang sama. Saling mengalah akan bermanfaat bagi kalian berdua dan akan jauh lebih baik daripada mencoba 'memenangkan' pertarungan.

Hindari Menggunakan Bahasa Tubuh yang Agresif

Sebagian besar orang sama sekali tak menyadari seperti apa bahasa tubuh ketika terlibat dalam perselisihan sengit dengan pasangan. Di sisi lain, pasangan sepenuhnya sadar dengan bahasa tubuh yang dilakukan oleh kamu ketika marah karena inilah energi yang diberikan kepada pasangan.

Untuk itu, saat bertengkar dengan pasangan hindari bahasa tubuh yang agresif. Pasalnya menjadi agresif dan mencoba untuk menguasai pasangan kemungkinan akan memperburuk keadaan daripada memperbaikinya. Pasangan akan merespons dengan lebih baik jika kamu hormat dan melalukan cara yang tak konfrontatif.

Baca Juga: Jangan Merajuk! Ini 8 Hal yang Harus Beauty Tunjukkan Jika Pendapatmu dan Pasangan Tak Sama, Nomor 2 Penting Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan