Ilustrasi wanita memakai lip balm. (Shutterstock/Edited By HerStory)
Beauty, kamu tahu gak kalau brand lokal Scarlett yang selama ini dikenal lewat produk-produk bodycare, skincare, dan fragrance, kini memperluas langkahnya ke dunia makeup dengan pendekatan yang tetap mengaitkan perawatan kulit. Produk pertama dari lini ini, apa lagi kalau bukan Glass Glow Tinted Lip Balm.
Scarlett Glass Glow Tinted Lip Balm bukan sekadar lip balm biasa. Produk ini membawa konsep 3-in-1, mulai dari moisturizer, plumper, dan gloss. Artinya, kamu bisa mendapatkan bibir yang lembap, tampak lebih penuh, dan berkilau hanya dari satu produk. Dengan sentuhan warna natural dan efek glass glow yang cantik, lip balm ini dirancang untuk membuat bibir tampak cerah alami, sehat, dan segar seharian.
Fiona Anjani, Chief Marketing Officer Scarlett menjelaskan, "etelah perjalanan tujuh tahun kami di kategori skincare, bodycare dan fragrance, kini saatnya Scarlett memperluas cakupannya untuk menjawab kebutuhan konsumen yang semakin beragam. Dengan langkah baru ini, Glass Glow Tinted Lip Balm hadir untuk melengkapi perjalanan kecantikan konsumen secara lebih menyeluruh, sekaligus mendukung rasa percaya diri mereka setiap hari.”
Keunggulan utama dari lip balm ini adalah formula skincare-infused yang benar-benar memperhatikan kesehatan bibir. Terdapat tiga kandungan aktif utama:
Lip balm ini hadir dalam lima varian warna natural yang bisa menyesuaikan dengan berbagai gaya dan kebutuhan:
Selain bisa digunakan langsung untuk tampilan natural, Glass Glow Tinted Lip Balm juga multifungsi. Kamu bisa mengaplikasikannya sebagai base sebelum lipstik untuk hasil warna yang lebih intens, atau dipadukan dengan lip liner untuk definisi ekstra.
Fiona menambahkan, "Glass Glow Tinted Lip Balm bukan sekadar produk pertama kami di kategori makeup, ini adalah perwujudan dari filosofi Scarlett. Kami memandang makeup sebagai perpanjangan dari skincare, bukan sesuatu yang terpisah. Karena itu, setiap inovasi yang kami hadirkan akan tetap berakar pada kebutuhan kulit yang sehat dan terawat. Sejalan dengan lingkaran inovasi untuk konsumen, Scarlett Beauty Ecosystem, kami akan terus mengembangkan produk berbasis insight, agar setiap inovasi menjadi relevan, personal, dan mudah menyatu dalam rutinitas kecantikan mereka.”
Dengan formulasi yang fokus pada perawatan sekaligus tampilan, Glass Glow Tinted Lip Balm memang punya semua yang dibutuhkan untuk membuat bibir tampak cerah alami. Warna yang natural, efek glowing, serta kandungan yang menutrisi menjadikan produk ini bukan hanya cantik dipakai, tapi juga merawat dari dalam. Untuk kamu yang mencari lip balm yang tak cuma mempercantik, tapi juga menyehatkan, produk ini jelas layak dicoba.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.