Menu

Siapkan Diri Menyambut Ramadan, Ini 6 Amalan yang Bisa Kamu Lakukan

07 April 2021 10:20 WIB
Siapkan Diri Menyambut Ramadan, Ini 6 Amalan yang Bisa Kamu Lakukan

Ilustrasi Ramadan. (Freepik/Edited by HerStory).

Selain saling memaafkan antar umat, amalan yang bisa dilakukan sebelum bulan Ramadan adalah memohon ampunan pada Allah SWT. Seorang muslim diperintahkan untuk menyambut bulan Ramadan dengan taubat nashuha, mempersiapkan diri untuk berpuasa, serta menghidupkan bulan Ramadan dengan tekad yang murni dan tulus.

Dengan bertobat pada Allah SWT kamu bisa menjalankan dan memaksimalkan pahala di bulan Ramadan dan menyambut bulan Ramadan dengan hati yang bersih, suci dan bergembira.

Menuntaskan Utang Puasa

Menjelang bulan Ramadan, sudah seharusnya untuk membayar semua utang puasa di tahun sebelumnya. Puasa ini disebut puasa Qadha. Puasa Qadha wajib dilaksanakan sebanyak hari puasa yang telah ditinggalkan saat Ramadan.

Ketentuan membayar hutang puasa Ramadan dapat dilihat jelas dalam firman Allah pada Q.S. Al-Baqarah ayat 184 yang berbunyi:

"(yaitu) dalam beberapa hari yang tertentu. Maka barangsiapa diantara kamu ada yang sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), maka (wajiblah baginya berpuasa) sebanyak hari yang ditinggalkan itu pada hari-hari yang lain. Dan wajib bagi orang-orang yang berat menjalankannya (jika mereka tidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makan seorang miskin. Barangsiapa yang dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, maka itulah yang lebih baik baginya. Dan berpuasa lebih baik bagimu jika kamu mengetahui."

Baca Juga: Jangan Sampai Diskip! Ini Amanlan Penting Ramadan untuk Selama 10 Hari Terakhir Puasa, Kamu Sudah Tahu Belum?

Baca Juga: The Minions: Kelompok Musik Anak-Anak yang Menggelar Konser Amal untuk Pendidikan Anak-Anak di Lombok Utara

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: