Menu

Repot Atur Keuangan Setelah Menikah? Ini Tips Jitunya!

16 April 2021 22:30 WIB
Repot Atur Keuangan Setelah Menikah? Ini Tips Jitunya!

Keuangan suami istri. (Pinterest/Edited By HerStory)

Buat Anggaran Keuangan

Cara pertama dalam mengatur keuangan yang baik dan benar adalah dengan membuat anggaran keuangan. Tak sama dengan anggaran sendiri, kali ini kamu harus menyusunnya bersama pasanganmu. 

Kamu dan pasanganmu harus mendiskusikan tentang sumber pemasukan, pengeluaran keluarga, dan juga tentukan siapa yang akan mengelola keuangan. 

Bukan terkait dengan gender, pengatur keuangan haruslah pribadi yang bisa menentukan skala prioritas yang baik dan juga tak boros dalam mengeluarkan uang.

Menetapkan Tujuan Keuangan

Ketika masih sendiri, kamu pasti punya tujuan keuanganmu sendiri. Mulai dari beli handphone terbaru, beli sepatu baru, dan sebagainya. 

Kalau sudah bersama, tujuan keuanganmu juga harus bersama! Mulai pikirkan tentang rumah, investasi, dan tujuan-tujuan keuangan lainnya misalnya merenovasi rumah atau menyiapkan uang sekolah anak. 

Kalau sudah ditentukan, buatlah anggaran yang sesuai dengan tujuan yang sudah disepakati, ya!

Baca Juga: Pantas Tabungannya Gendut! Ini 3 Zodiak Pintar Atur Keuangan tapi Tetap Hidup Enak, Intip Kuncinya Yuk Beauty!

Baca Juga: Musim Konser Telah Tiba, Ini 3 Tips Atur Keuangan Biar 'War' Tiket Gak Ketar-ketir, Catat Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan