Menu

Jalani Diet Gen, Ayudia Bing Slamet Berhasil Turunkan 8 Kg!

30 Mei 2021 22:00 WIB
Jalani Diet Gen, Ayudia Bing Slamet Berhasil Turunkan 8 Kg!

Ayudia C. (Image Dynamics)

HerStory, Bandung —

Ayudia Chaerani atau biasa dikenal dengan Ayudia Bing Slamet menjalani diet gen untuk menurunkan berat badan dan menjaga daya tahan tubuhnya.

Mengutip dari berbagai sumber, (30/05/2021) diet gen adalah diet atau pengaturan pola makan yang didasarkan dari hasil pemeriksaan nutrigenomik seseorang. Nutrigenomik adalah salah satu terobosan ilmu yang mengaitkan faktor genetik dengan nutrisi yang dikonsumsi.

Ia tertarik mengikuti diet berdasarkan genetik karena sebelumnya tak pernah check up atau memeriksakan kondisi tubuh. Pemeriksaan nutrigenomik pun dilakukannya untuk mengantisipasi potensi penyakit di dalam tubuh.

"Karena aku kepengen sehat terus, main bersama anakku dan langsung test untuk suami dan anakku. Menurut aku ini sangat penting dan semua orang harus mengetahui ini," tuturnya.

Dari pemeriksaan nutrigenomik inilah, Ayudia juga jadi tahu diet apa yang cocok untuknya. "Aku menjadi tahu diet yang cocok untuk aku apa? Dan yang paling penting, risiko penyakit yang bisa aku alami di umur misalnya 40-50 tahun. Aku bisa mengetahui makanan apa saja yang bisa aku hindari," ujarnya.

Ayu demikian Ayudia biasa disapa, mengatakan berdasarkan hasil test nutrigenomik, harus menghindari konsumsi gula. Hal itu karena berdasarkan hasil tes gen diketahui dirinya berpotensi terkena penyakit diabetes dan mengalami kebotakan dini.

Menurut Ayu meski tes DNA biayanya cukup mahal, namun tes tersebut hanya dilakukan sekali seumur hidup. Sebab DNA seseorang tidak pernah berubah dan tidak membutuhkan pemeriksaan berulang. Oleh karena itulah merasa tes DNA dan diet gen yang dijalaninya ini sangat bermanfaat.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.