Menu

5 Rekomendasi Baby Oil yang Bisa Moms Coba, Dijamin Aman untuk Kulit Bayi!

03 Juni 2021 13:45 WIB
5 Rekomendasi Baby Oil yang Bisa Moms Coba, Dijamin Aman untuk Kulit Bayi!

Ilustrasi memijat bayi. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Ketika sudah dekat waktu persalinan, segala perlengkapan bayi sudah disiapkan. Produk-produk yang wajib dipersiapkan pastinya selain baju bayi, ada juga beberapa perawatan kulit yang harus ada, seperti shampo dan sabun.

Namun, ternyata baby oil juga perlu dipersiapkan ketika menyambut kelahiran bayi lho. Pasalnya baby oil memiliki banyak manfaat serta fungsi yang beragam, salah satunya bisa berguna untuk memberikan pijatan kepada bayi.

Banyak sekali produk baby oil yang ada di pasaran. Untuk itu, orang tua harus memilih produk baby oil yang tepat karena kulit bayi sangatlah sensitif. Pemilihan produk yang tepat bisa mencegah iritasi pada kulit bayi. Nah berikut ini beberapa rekomendasi baby oil yang aman untuk kulit sensitif bayi:

1. Johnson’s Baby Oil

Produk baby oil yang pertama adalah keluaran dari Johnson's. Sudah jadi rahasia umum bahwa Johnson's baby oil jadi produk pilihan para ibu untuk mengunci kelembapan kulit bayi. Selain itu, produk ini juga dipercaya sebagai oil atau minyak untuk memijat kaki bayi.

Produk ini tekstrunya sangat ringan dan lembut, sehingga sangat baik untuk digunakan bayi maupun orang dewasa. Selain itu, produk ini juga memiliki pH seimbang dan telah teruji dermatologi.

Produk ini juga diklaim bisa mengunci kelembapan hingga 10 kali pada kulit yang kering dibandingkan dengan lotion biasa lho. Hal itu disebabkan karena Johnson's Baby Oil ini terbuat dari mineral oil murni

Perlu diingat ya moms bahwa produk ini hanya untuk pemakaian luar. Jauhkan dari jangkauan anak-anak untuk menghindari terjadinya kejadian dimakan; dan dihirup yang dapat menyebabkan gangguan serius.

Baca Juga: Gak Melulu untuk Anak Kecil, Ini 3 Manfaat Ajaib Baby Oil untuk Orang Dewasa, Moms Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana