Menu

Amanda Manopo Mendadak Pamit dari Instagram dan Twitter: Sudah Cukup, Selamat Tinggal...

10 Juni 2021 14:45 WIB
Amanda Manopo Mendadak Pamit dari Instagram dan Twitter: Sudah Cukup, Selamat Tinggal...

Amanda Manopo (Instagram/mandaskatic.id)

HerStory, Jakarta —

Artis cantik Amanda Manopo kembali mencuri perhatian publik. Di tengah kesibukannya saat ini, Amanda mengumumkan dirinya istirahat dari sosial media untuk sementara waktu.

Pengumuan tersebut disampaikan Amanda lewat cuitan di akun Twitter miliknya. Bintang sinetron Ikatan Cinta ini mengaku sudah menghapus aplikasi Instagram dari gawai miliknya.

"Goodbye Instagram, saya sudah menghapus aplikasi itu, sampai bertemu kembali," cuit mantan kekasih Billy Syahputra itu, seperti dikutip, Kamis (10/6/2021).

Tak hanya Instagram, Amanda juga istirahat dari akun Twitter miliknya. Usai membalas satu per satu cuitan para pengikutnya di Twitter, Amanda pun akhirnya kembali berpamitan.

"Sudah cukup main Twitternya. Goodbye (selamat tinggal) twitter, see u soon! (sampai berjumpa)," kata Manda.

Baca Juga: Amanda Manopo Ikut Perawatan 'Rich Skin' di Klinik Dermapro Jakarta, Buktikan Perawatan Kulit Mewah Gak Bikin Boncos!

Baca Juga: Kesuksesan Amanda Manopo hingga Bisa Gelontorkan Rp250 Juta di Aplikasi Gojek, Bisnisnya Apa Saja Sih?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha

Artikel Pilihan