Menu

3 Resep Makan Malam yang Praktis dan Lezat, Cocok Disantap Bersama Keluarga!

12 Agustus 2021 19:00 WIB
3 Resep Makan Malam yang Praktis dan Lezat, Cocok Disantap Bersama Keluarga!

Makan malam (Unsplash/National Cancer Institute)

Sup buntut

Bahan-bahan

  • 1 buntut sapi
  • 3 buah wortel, potong sesuai selera
  • air untuk merebus secukupnya

Bahan bumbu

  • 5 cengkih
  • 3 cm kayu manis
  • 1/2 pala
  • air secukupnya untuk merebus
  • gula dan garam
  • 2 bunga lawang
  • 3 siung bawang putih, geprek cincang
  • 1/2 bawang bombay, cincang
  • 1 sdt lada

Cara membuat

  1. Bakar buntut yang sudah dicuci bersih di pan, bolak-balik sampai berubah warna.
  2. Masukkan buntut yang sudah dibakar ke dalam presto yang berisi air, masukkan bunga lawang, kayu manis, cengkih, pala, garam, dan lada.
  3. Presto selama 45 menit.
  4. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan wortel, aduk merata.
  5. Masukkan tomat, matikan api dan masukkan ke dalam panci berisi buntut.
  6. Masukkan garam dan gula, cicipi. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng dan daun bawang.

Plecing kangkung khas Lombok

Bahan-bahan

  • 1 ikat kangkung, siangi
  • garam secukupnya
  • air secukupnya untuk merebus

Bahan sambal

  • 5 buah cabai rawit merah
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 2 buah tomat ukuran sedang
  • 1 sdt terasi bakar asli Lombok
  • 1/4 keping gula merah ukuran kecil
  • 1/2 sdt garam
  • sejumput penyedap rasa
  • 1 buah jeruk limau

Bahan pelengkap

  • Kacang tanah, goreng

Cara membuat

  1. Rendam kangkung dengan air garam minimal 30 menit, lalu cuci bersih.
  2. Rebus kangkung dengan sedikit garam. Angkat. Rendam kangkung dengan air es, tiriskan.
  3. Uleg semua bahan sambal, kecuali jeruk limau. Kucuri sambal dengan air jeruk limau.
  4. Campur sayur dengan sambal.
  5. Sajikan dengan taburan kacang tanah goreng.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Cocok untuk Si Kecil yang Gak Suka Sayur, Ini Resep Unik Kembang Kol Goreng yang Bikin Mereka Terkecoh! Mau Buktikan?

Baca Juga: Sedapnya! Jarang Ditemukan di Warung Makan, Ini Resep Kulit Melinjo Teri yang Cocok Disantap dengan Nasi Panas, Bikin Ngiler!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan