Menu

Praktis dan Sehat! Ini Resep Nugget Tempe, Sajian untuk Berbuka Puasa, Bikinnya Gampang Banget!

03 Mei 2020 15:35 WIB
Praktis dan Sehat! Ini Resep Nugget Tempe, Sajian untuk Berbuka Puasa, Bikinnya Gampang Banget!

Ilustrasi Nugget Tempe.(Shutterstock/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, momen berbuka puasa menjadi hal yang sangat ditunggu-tunggu selama bulan Ramadhan. Menu buka puasa haruslah yang sehat dan bergizi, karena asupan tubuh kita memerlukannya untuk mengganti setelah seharian menahan lapar dan dahaga. Ngomong-ngomong soal makanan sehat dan bergizi, tempe menjadi solusi yang paling tepat lho, Beauty! Selain mudah ditemukan pastinya kamu selalu stok makanan ini dong?

Makanan berbahan dasar tempe ini selain enak juga menyimpan banyak gizi di dalamnya. Tempe sendiri merupakan salah satu makanan yang memiliki kandungan protein yang tinggi. Kalau kamu bosan dengan pengolahan tempe yang itu-itu saja, kali ini HerStory akan mengajak Beauty, untuk mengintip kreasi resep membuat Nugget Tempe dilansir dari cookpad.com pada, Minggu (3/5/2020). Simak baik-baik ya, Beauty!

Baca Juga: Resep Kue Manja Coklat, Hidangan Berbuka Puasa yang Yummy! Begini Cara Olahnya

Bahan-bahan:

  • 500 gram tempe, yang sudah dikukus matang dan dihaluskan
  • 100 gram kornet
  • 100 gram wortel, potong dadu kecil, dan direbus, lalu tiriskan
  • 2 sdm bawang goreng, halus
  • 1 batang daun seledri, diiris halus
  • 2 butir telur, kocok lepas untuk bahan celupan
  • Tepung roti secukupnya
  • 2 butir telur, kocok lepas untuk adonan
  • Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng  

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah besar
  • 1 sdt merica

Baca Juga: Berbukalah dengan yang Manis seperti Bubur Sumsum Biji Salak, Simple! Begini Resepnya

Cara membuat:

  1. Langkah pertama adalah mencampur tempe dengan kornet, wortel, bawang goreng, daun seledri sampai rata.
  2. Lalu masukkan kocokan telur dan bumbu halus. Olesi loyang dengan minyak.
  3. Selanjutnya tuangkan adonan nugget ke dalam loyang. Kukus adonan dan tunggu sampai matang. Setelah itu angkat dan potong-potong.
  4. Jika sudah, celupkan nugget ke dalam telur. Gulingkan ke tepung roti. Sembari melakukan tahapan itu jangan lupa untuk memanaskan minyak.
  5. Lalu, jika minyak sudah panas masukkan tempe secara perlahan dan goreng sampai matang.
  6. Bila nugget tempe sudah berwarna coklat keemasan maka bisa diangkat, lalu tiriskan. Nugget tempe siap disajikan.

Selamat mencoba ya, Beauty!!!

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Baca Juga: Resep Soto Daging Santan Simple ala Sisca Soewitomo, Bikinnya Mudah, Rasanya Super Mewah, Mom Tertarik?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.