Menu

Peringati Pekan Air Dunia, Suntory Garuda Beverage Resmikan Fasilitas Greenhouse Pertama di Sekolah Binaan Mizuiku

01 September 2021 13:15 WIB
Peringati Pekan Air Dunia, Suntory Garuda Beverage Resmikan Fasilitas Greenhouse Pertama di Sekolah Binaan Mizuiku

Suntory Garuda Resmikan Fasilitas Greenhouse Pertama di Sekolah Binaan Mizuiku. (Press Release/Suntory Garuda)

Fasilitas greenhouse Mizuiku berukuran 40 meter persegi dengan tinggi kurang lebih empat meter, dilengkapi evaporator serta instalasi tanaman hidroponik sepanjang tiga meter. Untuk menyiram tanaman, SGB juga membangun instalasi mekanik sepeda dimana energi mengayuh sepeda dihubungkan dengan fungsi penyiraman tanaman secara otomatis. Sepeda tersebut dihubungkan dengan sistem penampungan air di sekolah sehingga air bilasan wudhu ditampung untuk digunakan kembali menyiram tanaman.

Beberapa zona pembelajaran telah disiapkan di area greenhouse, antara lain zona nutrisi untuk produksi kompos organik; zona literasi yang mengedukasi data tanaman dan jurnal kegiatan siswa termasuk edible garden; zona penyemaian sayur; zona budidaya tanaman; zona sumber/sistem instalasi air; serta pembuatan lubang biopori di tanah sekitar greenhouse.

“Kami sangat mengapresiasi dukungan dan kerja sama sekolah-sekolah Adiwiyata, termasuk SDN Wijaya Kusuma 05, terhadap program Mizuiku di Indonesia. Kami sangat berterima kasih karena sekolah telah menyediakan lahan, sehingga pembangunan fasilitas greenhouse sebagai percontohan penyediaan fasilitas belajar pelestarian lingkungan ini dapat terwujud. Saat ini, kami satu-satunya pihak swasta di Indonesia yang fokus dan secara konsisten berupaya untuk mengedukasi anak-anak kita agar memahami pentingnya pelestarian air bersih dan lingkungan. Oleh karena itu, kami ingin mengajak sebanyak mungkin pihak, baik pemerintah terkait, komunitas maupun lembaga-lembaga pendidikan untuk bekerja sama mengedukasi para siswa tentang pentingnya pelestarian air dan lingkungan,” kata Chief Executive Officer & President Director Suntory Garuda Beverage, Ong Yuh Hwang.

Sementara itu Kepala Sekolah SDN Wijaya Kusuma 05, Subekhi, S.Pd., mengatakan, “Edukasi pelestarian lingkungan kepada para siswa tidak lagi cukup dengan hanya menyampaikan teori agar memahami konteksnya. Kegiatan di lapangan dan observasi terbukti merupakan faktor penting dalam proses pendidikan pelestarian lingkungan. Oleh karena itu, kami sangat senang dan berterima kasih atas fasilitas greenhouse dari SGB ini. Begitu banyak ilmu dan pengalaman yang akan diperoleh para siswa kami dari fasilitas ini pada saat mereka bisa kembali belajar di sekolah.”

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana