Menu

Jangan Sampai Jadi Broken Home, Begini Cara Meredam Rasa Sakit Anak Korban Perceraian, Catat Ya!

07 September 2021 20:00 WIB
Jangan Sampai Jadi Broken Home, Begini Cara Meredam Rasa Sakit Anak Korban Perceraian, Catat Ya!

Ilustrasi orang tua bercerai. (Pinterest/freepik)

Lebih lanjut, Ayoe Sutomo juga menjelaskan beberapa upaya yang bisa dilakukan oleh orangtua untuk meredam rasa sakit anak korban perceraian. Yuk, simak baik-baik, ya, Moms!

Berusahalah untuk berpisah dengan baik-baik

Untuk meredam rasa sakit anak, orangtua harus berusaha untuk berpisah dengan cara yang baik. Ketika sudah berpisah dengan baik-baik, maka anak akan tumbuh dengan emosi yang baik juga.

“Kalau sudah enggak ada lagi emosi atau dendam dan berpisah secara baik-baik, itu bisa membuat anak tumbuh dengan emosi yang baik walaupun menghadapi perceraian dan mengurangi trauma-trauma emosi pada anak,” ungkap Ayoe.

Mulai diskusi dengan anak

Sebagai orangtua yang bertanggung jawab, cobalah untuk memulai diskusi dengan anak dan jelaskan kalau berpisah itu enggak selamanya buruk dan beri anak pengertian kalau perceraian tersebut bukanlah kesalahannya.

“Perlu menyampaikan pada anak bahwa berpisah itu enggak selamanya buruk lho, mungkin ada hal baik, seperti mama dan papa jadi enggak berantem setiap hari, kita bisa memulai fokus untuk kehidupan yang baru. Itu bisa coba didiskusikan dengan anak,” kata Ayoe.

Baca Juga: Siap Buka Lembaran Baru? Moms Simak Yuk 4 Trik Mulai Kencan Setelah Cerai, Nomor 3 Sering Terlewat Nih!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: