Menu

Tumbuh Jadi Pribadi yang Lebih Sensitif, Inilah Tips Agar Anak Broken Home Bisa Tetap Percaya Diri!

07 September 2021 21:15 WIB
Tumbuh Jadi Pribadi yang Lebih Sensitif, Inilah Tips Agar Anak Broken Home Bisa Tetap Percaya Diri!

Anak melihat orang tuanya bertengkar. (Pexels/RODNAE Productions)

Berusaha menerima kondisi

Saat orangtua bercerai atau berpisah, anak wajar untuk mengalami perasaan sedih ataupun marah. Namun, anak harus bisa menerima kondisi tersebut secara perlahan-lahan agar bisa berdamai dengan keadaan.

“Kalau merasa kecewa, merasa marah, merasa sedih, terima saja karena itu sangat wajar muncul di suatu kondisi yang enggak kita harapkan. Jadi, perasaan itu enggak perlu ditentang dan harus diterima,” ujar Ayoe.

Belajar melihat dari sudut pandang berbeda

Anak harus belajar untuk melihat permasalahan tersebut dari sudut pandang yang berbeda. Cobalah belajar melihat sisi positif dari permasalah yang terjadi di dalam keluarga.

“Ya, mungkin kita berasal dari keluarga yang enggak baik, mungkin kita berasal dari keluarga toxic, mungkin juga berasal dari keluarga yang enggak harmonis. Tapi, lihatlah hal-hal baik yang justru terbentuk karena masalah yang ada,” kata Ayoe.

Jika sudah bisa melihat semuanya dari sudut pandang yang berbeda, maka akan jauh lebih mudah untuk memaafkan diri sendiri dan juga orang-orang di sekitar, seperti orangtua.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: