Menu

5 Sumber Kekayaan Suami April Jasmine, Ustaz Kondang yang Punya Bisnis Properti hingga Jualan Korek Herbal!

23 Februari 2022 18:20 WIB
5 Sumber Kekayaan Suami April Jasmine, Ustaz Kondang yang Punya Bisnis Properti hingga Jualan Korek Herbal!

April Jasmine dan Ustaz Solmed. (Instagram/apriljasmine85)

Nah, berikut ini 5 sumber kekayaan Ustaz Solmed yang diketahui publik.

Isi Ceramah

Ceramah merupakan sumber kekayaan utama Ustaz Solmed. Lantas berapa tarif Ustaz Solmed untuk satu kali ceramah? Menurut pria kelahiran 1983 itu, ia enggak pernah mematok tarif untuk ceramah. Biasanya ia menyerahkan masalah tarif pada pihak penyelenggara alias seikhlasnya.

Namun pada tahun 2013, Ustaz Solmed sempat meminta kenaikan tarif saat diundang untuk menjadi penceramah di Hong Kong. Awalnya Rp8 juta, tarif naik menjadi Rp10 juta. Karena sempat ada kata-kata seikhlasnya, ini tentu saja membuat heboh netizen. Ustaz Solmed meminta maaf dan merilis klarifikasi atas pernyataannya tersebut.

Tampil di TV

Selain mengisi ceramah, Ustaz Solmed juga kerap tampil di televisi. Suami April Jasmine itu mengisi kajian rohani seperti Kata Ustadz Solmed, Tombo Ati, Sejadah, Aksi, Kalam Hati hingga Yuk Isbat (Yuk Insaf dan Tobat). Gayanya berceramah memang cukup disukai pemirsa.

Ustaz Solmed juga main sinetron lho. Salah satu judul sinetron yang dibintanginya adalah Pesantren Rock n' Dut. Sinetron yang ditayangkan SCTV pada 2020 ini dibintangi Indah Permatasari dan Kevin Ardilova sebagai pemeran utama. Ustaz Solmed memerankan dirinya sendiri.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Matamata.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Matamata.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Witri Nasuha