Menu

Sederet Alasan Ini Sebabkan Kulit Wajah Jadi Bermasalah saat #DiRumahAja, Apa Saja Ya?

19 Mei 2020 17:30 WIB
Sederet Alasan Ini Sebabkan Kulit Wajah Jadi Bermasalah saat #DiRumahAja, Apa Saja Ya?

Wanita sedang menyentuh jerawat di wajahnya. (Pinterest/Edited by Herstory)

HerStory, Depok —

Saat sedang merabaknya wabah virus Corona di dunia terutama di Indonesia, membuat kamu harus di rumah saja. Apalagi sudah beranjak 2 bulan untuk diam di rumah saja, pasti membuat kamu sangat bosan. Selain bosan, juga ada masalah lainnya yang terjadi, seperti masalah pada kulit wajah kamu. Mungkin kamu sendiri juga bingung dan bertanya-tanya, mengapa kulit wajah justru lebih berminyak, berjerawat, kusam, dan breakout, padahal kamu diam di rumah terus. 

Kamu juga pasti berekspetasi bahwa kalau di rumah, kulit kamu akan lebih membaik karena enggak terkena sinar matahari maupun polusi debu. Lalu, apa penyebabnya dari masalah kulit yang kamu alami padahal di rumah saja? Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (19/05/2020) yuk, bisa kamu catat nih Beauty!

Baca Juga: Ajaib! Bisa Mencerahkan Kulit dan Bikin Jerawat Hilang, Ini 5 Manfaat Masker Oatmeal dan Madu yang Perlu Kamu Tahu!

Kamu jarang mengganti seprai atau sarung bantal

Sudah pasti dong saat kamu di rumah, kamu termasuk katagori kaum rebahan. Benar kan? Biasanya, berapa lama kamu akan habiskan waktu di atas kasur? Bisajadi dari pagi hingga malam, kamu rebahan terus. Oleh karena itu, semakin sering kamu menghabiskan waktu di atas kasur, kamu harus semakin rutin untuk membersihkannya. Menurut Gary Goldenberg MD, direktur medis dari Icahn School of Medicine at Mount Sinai menjelaskan bahwa kulit akan terbebas dari masalah jika kamu rutin mengganti seprai dan sarung bantal. 

Menurut pernyataan Joshua Zeichner MD, ahli dermatologi bersertifikasi dari New York menjelaskan juga bahwa kotoran dan minyak akan berpindah dari kulit wajah ke sarung bantal atau seprai. Kotoran yang menumpuk di sarung bantal akan mengakibatkan jerawat.

Sering bergadang

Sering bergadang juga dapat mengakibatkan masalah kulit pada wajah lho. Menurut laman OnHealth, kurangnya tidur, stres, dan berkeringat dapat memicu munculnya jerawat. Kata Joshua Zeichner, ahli dermatologi asal New York juga menjelaskan bahwa gangguan siklus tidur dapat meningkatkan kortisol dan menyebabkan peradangan kulit serta menghasilkan minyak yang berlebih.

Baca Juga: Punya Jerawat di Kulit Kepala? Hilangkan dengan Cara Ini, Beauty!

Kurangnya vitamin D

Seperti yang kita ketahui, bahwa vitamin D juga dapat diperoleh dari paparan sinar matahari secara gratis. Menurut Rebecca Park, perawat ter-register dari New York menjelaskan bahwa kekurangan vitamin D lebih rentan pada orang yang berjerawat dan juga dapat meningkatkan keparahan jerawat.

Terkena blue light dari gadget atau leptop

Blue light adalah warna yang dihasilkan dari gadget kamu maupun leptop. Biasanya dapat mengakibatkan kulit menjadi lebih berminyak dan mudah breakout karena blue light menghasilkan panjang gelombang yang memiliki energi yang sangat tinggi. Oleh karena itu, Emma Hobson, direktur Skin Education at Dermalogica menyarankan untuk melindungi kulit dengan menggunakan lotion yang terdapat 30-50 SPF. 

Semoga bermanfaat ya! 

Baca Juga: Jadi Masalah Kulit yang Paling Umum, Gimana Sih Cara Obati Jerawat pada Remaja Agar Tak Menjamur? Catat dan Simak Ya!

Baca Juga: Lebaran Malah Breakout? Ini Rekomendasi Calming Serum untuk Kulit Sensitif, Kulit Glowing dan Mulus Bukan Mimpi!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.