Menu

Waspada! Terlalu Lama Pakai Softlens Bisa Berdampak 5 Hal Buruk Bagi Mata, Bisa Menyebabkan Kebutaan!

26 Oktober 2021 17:30 WIB
Waspada! Terlalu Lama Pakai Softlens Bisa Berdampak 5 Hal Buruk Bagi Mata, Bisa Menyebabkan Kebutaan!

Seorang wanita sedang menggunakan softlens. (pinterest/freepik)

HerStory, Sukabumi —

Bagi beberapa orang, menggunakan softlens bukan sekadar untuk mempercantik penampilan. Melainkan bisa juga karena tuntutan pekerjaan dan tak terbiasa menggunakan kacamata. 

Sejatinya, penggunaan softlens disesuaikan dengan jenisnya. Namun, umumnya softlens baik digunakan dalam rentang waktu 14 sampai 16 jam. 

Kendati begitu, semakin lama waktu penggunaannya, semakin tinggi juga risiko terjadinya infeksi pada mata. 

Softlens pun harus dilepas ketika tidur untuk memberikan mata bernapas dan beristirahat. Dan jika mata sudah terasa tak nyaman meski baru digunakan beberapa saat, sebaiknya segera lepaskan softlens tersebut. 

Lantas, apa saja dampak dari menggunakan softlens terlalu lama? Melansir dari berbagai sumber (26/10/2021) berikut ini 5 bahayanya.

1. Berkurangnya Refleks Kornea

Refleks kornea berfungsi untuk membantu mata terhindar dari bahaya. Sebagai contoh ketika ada hembusan angin atau benda terbang, secara refleks kornea akan mengirim sinyal agar kelopak mata menutup. 

Lain hal jika terlalu lama menggunakan softlens, secara tak langsung bisa melemahkan refleks ini. Alhasil, ketika dihadapkan dengan situasi tertentu, kelopak mata akan sulit untuk menutup yang tentunya membahayakan.

Baca Juga: Tips Mengatasi Mata Merah karena Penggunaan Softlens, Beauty Harus Diperhatikan Kebersihannya Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: