Menu

Cuma Working Moms yang Tahu! 3 Momen Sulit Ini Dirasakan Ibu Ketika Harus Tinggalkan Anak di Rumah Demi Bekerja

20 Mei 2020 11:00 WIB
Cuma Working Moms yang Tahu! 3 Momen Sulit Ini Dirasakan Ibu Ketika Harus Tinggalkan Anak di Rumah Demi Bekerja

Ilustrasi seorang ibu ingin bekerja dan anak rewel (Unsplash/Sai De Silva)

HerStory, Depok —

Zaman sekarang ini, lingkungan kerja sudah enggak semua didominasi oleh laki-laki. Wanita pun sudah banyak yang menjalankan kariernya di berbagai lingkungan kerja. Bahkan profesi wanita juga sudah setara dengan laki-laki. Walaupun sebagai wanita karier, apalagi sudah menjadi seorang ibu, tentu memiliki momen-momen sulit ketika harus meninggalkan anak di rumah sendirian.

Apalagi yang kamu tinggalkan adalah anak yang masih berusia balita atau anak-anak. Kamu akan merasa gelisah saat di kantor dan enggak akan fokus ke pekerjaan kamu. Bagaimana enggak? Suami bekerja dan kamu bekerja, lantas anak di rumah sama siapa? Dilansir dari berbagai sumber, Rabu (20/05/2020) kira-kira apa saja ya yang diresahkan oleh ibu ketika dirinya harus meninggalkan seorang anak di rumah demi bekerja? Yuk, mari disimak!

Baca Juga: Ingin Mengasah Kreativitas Sang Anak? Yuk Coba Cara Ini Wahai Para Ibu!

Meninggalkan anak di pagi hari

Pagi hari memang merupakan waktu yang sangat sulit bagi seorang bekerja. Pasalnya ia harus berangkat pagi agar tepat waktu untuk sampai kekantornya. Apalagi yang kantornya jauh dari rumahnya, pasti ia akan berangkat jauh lebih awal untuk menghindari gangguan macet di jalan raya.

Namun ketika kamu sudah ingin berangkat bekerja, tiba-tiba anak kamu merengek supaya kamu tetap di rumah bersamanya atau mungkin anak kamu kesepian karena bermain sendiri setiap hari. Pasti ini merupakan pilihan tersulit antara pergi kerja atau di rumah sama anak. Tentu sebagai seorang yang profesional, kamu akan meninggalkan anak kamu. 

Oleh karena itu, ketika momen ini terjadi dalam hidup kamu, lebih baik kamu mencari pengasuh yang dapat kamu percaya untuk menemani anak kamu sampai kamu selesai bekerja. Sehingga hal ini, enggak menganggu pikiran kamu ketika sedang menjalankan tugas dari atasan. 

Ketika anak rewel di rumah

Setelah kamu menyewa pengasuh, pasti ada momen di mana anak kamu rewel karena kangen orang tuanya. Anak kamu tetap rewel walaupun sang pengasuh berusaha menenangkannya. Momen seperti ini pasti sangat sulit bukan? Apalagi kamu memiliki deadline pekerjaan yang harus kamu kumpulkan hari itu juga sehingga enggak memungkinkan kamu untuk pulang kerumah. 

Baca Juga: Pastikan Sehat Sebelum Melahirkan Anak Keempat, Mona Ratuliu Jalani Rapid Tes

Hal pertama yang harus kamu coba untuk menenangkan anak yang rewel bisa gunakan video call dengan sang anak. Memang enggak mudah menenangkan anak lewat telepon, tetapi seenggaknya kamu sudah berusaha hadir untuk anak kamu. Cobalah membuat janji bersamanya bahwa setelah pulang kerja nanti kamu akan mengajaknya bermain. 

Ketika anak kamu jatuh sakit

Momen yang ketiga ini biasanya menjadi momen yang paling sulit untuk para ibu pekerja. Berat rasanya untuk pergi melangkah ke kantor dan meninggalkan sang anak yang sedang sakit. Apalagi kamu memiliki meeting yang sudah disusun dari jauh-jauh hari, pastinya hal ini sangat sulit untuk kamu memilih.

Hal pertama yang dapat kamu lakukan adalah mengatur ulang jadwal meeting kamu di kantor, dan berbicaralah baik-baik kepada atasan. Informasikan alasan kamu mengapa kamu enggak bisa datang dan harus menjadwalkan ulang meeting. 

Kamu juga dapat mencoba untuk meminta bekerja di rumah kepada atasan agar kamu dapat mengurus anak kamu yang sakit. Kamu tetap menjalankan tugas, walaupun dari rumah saja. 

Semoga bermanfaat ya!

Baca Juga: Dari Fashion ke Hospitality, Intip Yuk Perjalanan Serpil Guney Menjadi GM Umana Bali, Bisa Jadi Inspirasi Nih Beauty!

Baca Juga: Raih Successful Woman 2024, Valeriana Rosmaya Berikan Pesan untuk Para Wanita: Harus Produktif Demi Meningkatkan Kesejahteraan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.