Menu

Moms Pahami Yuk Kebutuhan Tidur Siang Anak Berdasarkan Usianya, Anak Umur Satu Tahun...

11 November 2021 16:35 WIB
Moms Pahami Yuk Kebutuhan Tidur Siang Anak Berdasarkan Usianya, Anak Umur Satu Tahun...

Ilustrasi Anak Tidur (Pinterest/The Pragmatic Parent)

HerStory, Jakarta —

Tidur malam itu penting untuk pertumbuhan, perkembangan, dan kesehatan anak secara keseluruhan. Ini juga sangat baik untuk menjaga suasana hati anak-anak.

Gak hanya di malam hari, tidur siang juga sama pentingnya. Saat anak-anak tumbuh dan berkembang, tidur siang memberi tubuh dan pikiran waktu untuk beristirahat dan mengisi ulang selama perubahan besar itu. Ditambah lagi, jika anak-anak terlalu lelah akan lebih sulit untuk tertidur di malam hari.

Sampai berusia sekitar tiga bulan, bayi adalah "mesin tidur siang". Si Kecil dapat tidur hingga 18 jam sehari, dan biasanya hanya menghabiskan satu atau dua jam untuk terjaga dalam satu waktu.

Berikut durasi tidur siang dibutuhkan oleh anak-anak, menurut Sleep Foundation 

Usia dibawah satu tahun

Bayi menghabiskan banyak waktunya untuk tidur. Pada usia dibawah satu tahun, Si Kecil mungkin membutuhkan satu hingga empat tidur siang per hari, yang dapat berlangsung antara 30 menit hingga dua jam. Penelitian menunjukkan bahwa tidur siang yang lama setelah belajar membantu konsolidasi memori pada bayi.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya