Fakta Tubagus Joddy. Tubagus Joddy dan Vanessa Angel. (Instagram/tubagusjoddy)
Belum lama ini keluarga Vanessa Angel diselimuti kesedihan atas meninggalnya sang artis dan Bibi Ardiansyah. Tubagus Joddy yang menjadi sopir saat kejadian itu kini resmi menjadi tersangka.
Keluarga Joddy mengakui kelalaian anaknya hingga menyebabkan kecelakaan maut itu. Mereka bahkan datang untuk meminta maaf.
"Papanya sama abangnya datang," kata Dewi, ibu Bibi Ardiansyah di kanal YouTube Cumicumi, Minggu (15/11/2021) malam.
"Pertama dia minta maaf atas kelalaian anaknya," timpal ayah Bibi Ardiansyah, Faisal.
Dalam pertemuan itu, Faisal mengungkap perasaannya pada keluarga Tubagus Joddy. Bagaimana tidak, mereka kehilangan anak sekaligus menantu kesayangan yang membuat sang cucu menjadi yatim piatu.
Namun di sisi lain, Faisal menyambut baik keluarga Tubagus Joddy yang menunjukkan itikad baiknya dengan datang secara langsung meminta maaf.
"Ya saya sampaikan jugalah apa yang terasa bagi saya. Cuman niat baik orang tuanya bagi saya sih ya sudah alhamdulillah juga lah," ungkap Faisal.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.