Menu

Sering Alami 5 Masalah Mulut Ini? Waduh Gawat! Bisa Jadi Tanda Diabetes, Nih Amati

16 November 2021 15:45 WIB
Sering Alami 5 Masalah Mulut Ini? Waduh Gawat! Bisa Jadi Tanda Diabetes, Nih Amati

Ilustrasi bau mulut (Popsugar/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Diabetes jadi masalah kesehatan yang sering dibicarakan. Penyakit yang dikenal dengan sebutan sakit gula ini jarang diketahui secara dini karena tak menimbulkan gejala yang khas sehingga sering dianggap sepele.

Seringnya diabetes dikaitkan dengan luka yang tak kunjung sembuh dan juga terus buang air kecil, namun ada lho tanda-tanda diabetes yang bisa dilihat dari sering munculnya masalah mulut.

Berikut beberapa masalah kesehatan mulut yang bisa muncul karena diabetes, antara lain:

1. Mulut kering

Mulut kering adalah tanda pertama diabetes tipe 1 dan tipe 2 yang dikenal sebagai xerostomia. Diabetes dapat menyebabkan kurangnya air liur di mulut Anda, sehingga Anda mungkin merasa mulut kering dan haus. 

Kondisi ini juga dapat menyebabkan rasa sakit, bisul, infeksi dan kerusakan gigi, baik karena diabetes yang tidak terkontrol atau karena obat diabetes tertentu.

2. Penyakit gusi

Diabetes bisa membuat gusi Anda berdarah dan membengkak yang disebut dengan gingivitis. Jika tidak diobati, gingivitis dapat menyebabkan infeksi lebih serius yang disebut periodontitis yang bisa menghancurkan jaringan lunak dan tulang yang menopang gigi Anda.

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Baca Juga: Waspada! Ini 4 Makanan yang 'Haram' Dikonsumsi Penderita Diabetes, Nomor 1 Jadi Favorit Banget Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Nada Saffana